Claim Missing Document
Check
Articles

Found 7 Documents
Search

KONSEP ARSITEKTUR METAFORA PADA PERANCANGAN GEDUNG E-SPORTS AKADEMI Nurannisa, Tika; Cheris, Rika; Silva, Hendri
Arsitekta : Jurnal Arsitektur dan Kota Berkelanjutan Vol. 5 No. 02 (2023): Arsitekta : Jurnal Arsitektur Kota dan Berkelanjutan
Publisher : Program Studi Arsitektur Universitas Tanri Abeng

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47970/arsitekta.v5i02.491

Abstract

Pertandingan e-Sports merupakan pertandingan game online yang mana saat ini sedang berkembang dengan cepat dikalangan masyarakat millennial orang dewasa maupun anak muda. Namun fasilitas untuk pertandingan jenis E-Sport ini belum terutama di Kota Pekanbaru. Dengan banyaknya masyarakat yang mengenal pertandingan E -Sports ini diperlukan sebuah wadah untuk menampung kegiatan tersebut dalam sebuah wadah dalam bentuk pendidikan secara non formal. Tujuan penelitian ini adalah mencari sebuah konsep arsitektur metafora yang paling sesuai untuk sebuah fasilitas E -Sport Akademi. Metode penelitian menggunakan metode kualitatif analisis untuk mendapatkan sebuah disain arsitektur metafora yang menarik. Hasil dari penelitian ini adalah sebuah disain bangunan E -Sport Akademi dengan menjadikan bentuk Mause sebagai bentuk dasar yang akan di lakukan Transformasi disain.
HUBUNGAN RUANG DALAM PADA PERENCANAAN AKADEMI KULINER DENGAN PENDEKATAN ARSITEKTUR KONTEMPORER Cheris, Rika; Putra, Aidil Pratama; Silva, Hendri
INSIDE : Jurnal Desain Interior Vol. 1 No. 3 (2023): INSIDE : Jurnal Desain Interior
Publisher : Department of Interior Design, Faculty of Engineering, Lancang Kuning University, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Akademi Kuliner merupakan fasilitas pendidikan yang berfokus dalam pengembangan keterampilan pada bidang kuliner. Akademi kuliner ini dirancang dengan tujuan menyediakan wadah fasilitas pendidikan kuliner formal dan non formal yang terletak di Kota Pekanbaru. Pendidikan ini ditujukan bagi masyarakat yang memiliki minat serta bakat dalam bidang kuliner. Akademi kuliner ditujukan untuk melayani regional kota Pekanbaru sehingga dilengkapi dengan fasilitas pusat perbelanjaan yang menyediakan semua kebutuhan memasak, seperti supermarket, restaurant serta café dan studio perlombaan bagi masyarakat umum. Penelitian ini bertujuan untuk menemukan rancangan bangunan dan lingkungan binaan sebuah akademi kuliner di Pekanbaru yang memberikan kenyamanan serta fungsional untuk para penggunanya. Metode Penelitian yang akan digunakan yaitu metode deskriptif kualitatif, dengan melakukan Analisis terhadap beberapa aspek, yang dijelaskan secara naratif. Hasil rancangan ini berupa tatanan hubungan ruang horizontal dan verstikal dan sekaligus prinsip arsitektur kontemporer, yang memenuhi segala kebutuhan para pengguna dengan fasilitas-fasilitas pendukungnya.
PENDAMPINGAN PENGGUNAAN APLIKASI SKETCHUP DAN V-RAY PADA SMK TARUNA PEKANBARU Samra, Boby; Rizal, Yose; Silva, Hendri
Diklat Review : Jurnal manajemen pendidikan dan pelatihan Vol. 8 No. 3 (2024)
Publisher : Komunitas Manajemen Kompetitif

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35446/diklatreview.v8i3.1927

Abstract

The mentoring socialization activity at SMK Taruna Pekanbaru is part of the Tri Dharma activities of higher education carried out by the Lancang Kuning University Architecture study program lecturer service team. Assistance is carried out to increase the knowledge of vocational students in the development of digital drawing technology using applications, so that students can get additional experience in facing the business world and the industrial world. It is expected that SMK students when they enter the world of work are ready with digital drawing skills. With this implementation, students can prepare themselves early and measurably in order to face the future challenges of the digital drawing world.
Perencanaan Hotel Resort Pulau Jemur Dengan Pendekatan Arsitektur Tradisional Arum, Rizki Kurnia; Silva, Hendri; Imbardi, Imbardi
JURNAL TEKNIK Vol. 12 No. 2 (2018)
Publisher : JURNAL TEKNIK UNILAK

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/teknik.v12i2.1812

Abstract

Pulau Jemur berada di Kabupaten Rokan Hilir, pulau ini terletak disebelah timur laut dan berjarak sekitar 700m dari pulau labuhan bilik, Pulau ini merupakan gugusan Kepulauan Aruah. Pulau Jemur memiliki potensi alam yaitu pasir putih, penangkaran penyu, sunrise, batuan terjal dan lain sebagainya. Selain untuk berwisata pulau ini dapat dijadikan sebagai pusat edukasi penangkaran penyu. Terkait dengan hal tersebut dibutuhkan perencanaan akomodasi seperti perencanaan Hotel Resort dengan pendekatan Arsitektur Tradisional. Adapun tujuan perencanaan yaitu untuk menemukan planning dan programming serta konsep perancangan Hotel Resort Pulau Jemur. Metode penelitian yang di gunakan yaitu metode analisis terhadap pelaku/manusia, metode analisis lingkungan, dan metode analisis bangunan. Adapun hasilnya berupa konsep dengan penerapan Arsitektur Tradisional suatu bangunan dan menghasilkan hasil sebuah rancangan.
Pendekatan Rancangan Museum Tenas Effendy Terhadap Prinsip-Prinsip Arsitektur Melayu SUHENDRI, ADHA; Silva, Hendri; Sudarmin, Sudarmin
JURNAL TEKNIK Vol. 12 No. 2 (2018)
Publisher : JURNAL TEKNIK UNILAK

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/teknik.v12i2.1832

Abstract

Tenas Effendy merupakan seorang budayawan yang terkenal di provinsi riau. Karya-karya Tenas Effendy banyak digunakan dalam memajukan kebudayaan melayu provinsi riau.Karya tenas Effendy yang paling terkenal adalah Tunjuk Ajar Melayu. Untuk mengenang jasanya serta menyimpan karya-karya Tenas Effendy tersebut maka diperlukan upaya dalam merencanakan sebuah museum. Tujuan Perencanaan ini agar tersusunnya sebuah Planning dan Programing serta konsep rancangan museum Sasaran dari perencanaan museum Tenas Effendy adalah bagaimana museum tersebut dapat mewadahi karya-karya, mewadahi aktifitas museum, mewadahi sebuah tempat kegiatan edukatif, mewadahi kegiatan rekreatif, Serta mewadahi tempat pemajangan karya-karya Tenas Effendy sendiri. Untuk merencanakan museum perlu adanya pembahasan terhadap aspek manusia, Fungsi, Lingkungan dan tapak serta bangunan yang kemudian dilakukan analisis. Adapun hasil akhirnya adalah Tersusunnya Planning dan Programing serta konsep perancangan museum tenas effendy terhadap pendekatan prinsip-prinsip arsitektur melayu yang selanjutnya dalam bentuk desain dan `rancangan.
Rancangan Baliho dan Poster Kampus Hijau Universitas Lancang Kuning Sundari, Titin; Silva, Hendri; Yasid, Hamdan
FLEKSIBEL: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 2 No. 2 (2021): Edisi Oktober 2021
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Lancang Kuning

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/z1wjty59

Abstract

Problema yang dihadapi Unilak adalah masih rendahnya kepedulian masyarakat kampus dalam mitigasi bencana pemanasan global. Program kampus hijau merupakan kegiatan yang sangat strategis untuk dilaksanakan di kampus Unilak . Secara tidak langsung kesusksesan dalam program tersebut akan berdampak positif bagi promosi Unilak. Tujuan kegiatan ini adalah membuat rancangan baliho dan poster ilmiah untuk menumbuhkan kepedulian masyarakat kampus Unilak akan pentingnya program kampus hijau Unilak. Metode yang digunakan dalam kegiatan IbM ini adalah dengan melaksanakan rancangan yang dilakukan dengan kerja sama dosen dan mahasiswa arsitektur. Materi utama adalah memanfaatkan hasil penelitian dosen yang telah dilakukan sebelumnya. Sebagian dari hasil rancangan baliho dan poster akan dicetak dan disosialisasikan dengan dipasang dalam lingkungan kampus. Dengan adanya sosialisasi melalui baliho dan poster ini maka akan memotivasi pengampu kepentingan dan masyarakat kampus untuk mewujudkan kampus hijau Unilak.
Sosialisasi PP Nomor 15 Tahun 2021 tentang eraturan Pelaksanaan UU No 06 Tahun 2017 tentang Arsitek Silva, Hendri; masrul, wati; Sundari, Titin
FLEKSIBEL: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 3 No. 1 (2022): Edisi April 2022
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Lancang Kuning

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/4q4gtd35

Abstract

Kegiatan Pengabdian kepada masyarakat yang berjudul Sosialisasi Peraturan Pemerintah Nomor 15 Tahun 2021, tentang Peraturan Pelaksanaan UU no 06 Tahun 2017 Tentang Arsitek dan Arsitek Berlisensi merupakan bagian dari kegiatan Tri Dharma perguruan tinggi yang di lakukan oleh Tim Pengabdian dosen prodi.Arsitektur Universitas Lancang Kuning . Pengabdian kepada masyarakat ini di latar belakangi oleh telah disyahkannya peraturan pemerintah nomor 15 tahun 2021 tentang Peraturan Pelaksanaan UU no 06 Tahun 2017 Tentang Arsitek , mengingat aturan ini baru dikeluarkan sehingga banyak pihak terkait yang belum memahami tentang aturanan ini khususnya para mahasiswa arsitektur unilak yang notabene merupakan calon arsitek.Mengingat pentingnya aturan ini bagi mahasiswa arsitektur unilak maka diperlukan sosialisasi tentang aturan tersebut. Diharapkan setelah sosialisasi nantinya terjadi peningkatan pemahaman pada mahasiswa tentang peratuan pemerintah nomor 15 tahun 2021 ini.Pengabdian tim dosen di lakukan terdiri dari tiga tahapan yakni tahapan awal atau tahapan persiapan, tahap pelaksanaan serta tahap pelaporan. Pengabdian yang berbentuk sosialisasi atau penyuluhan ini memberikan pemahaman tentang berbagai hal yang terkait dengan arsitek.