Claim Missing Document
Check
Articles

Found 13 Documents
Search

KESANTUNAN BERBAHASA WASIT DALAM FINAL PERTANDINGAN BOLA VOLI DI UNIVERSITAS PGRI BANYUWANGI Rahmat, Lutfi Irawan; Lestari , Riska Fita; Irwanto, Edi
Pendidikan Bahasa Indonesia dan Sastra (PENDISTRA) Vol 7 No 2 Desember 2024
Publisher : Universitas Katolik Santo Thomas Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54367/pendistra.v7i2.4479

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Kesantunan berbahasa wasit bola voli dalam final turnamen di Universitas PGRI Banyuwangi. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif. bentuk data yang disajikan dalam penelitian ini berbentuk tulisan tuturan wasit dalam final turnamen bola voli. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik catat, yaitu dengan mencatat setiap ujaran wasit dalam pertandingan. Hasil penelitian Kesantunan berbahasa merupakan tatacara bersikap santun dalam berbicara antara pembicara dan lawan bicara. Kesantunan berbahasa perlu memerhatikan prinsip sopan santun untuk menghasilkan interaksi yang harmonis, jelas, dan beretika. Hal ini akan berdampak positif pada perkembangan olahraga di Indonesia dan meningkatkan citra wasit sebagai sosok yang profesional dan berintegritas.
Bolavoli: Latihan Wall Bounce Drill untuk Meningkatkan Keterampilan Passing Bawah Puspanegari, Ria Rizki; Sari, Eka Novita; Irwanto, Edi
VENUE : Jurnal Olahraga Vol. 2 No. 1 (2025): VENUE: Jurnal Olahraga
Publisher : Java Mutiara Media

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71264/venue.v2i1.51

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh latihan wall bounce drill terhadap peningkatan keterampilan Passing bawah pada kegiatan ekstarkulrikuler bolavoli di SMAN 1 Tegaldlimo. Penelitian ini mengunakan metode eksprerimental. Sampel dalam penelitan ini berjumlah 8. Teknik pengumpulan data keterampilan pasing menggunakan tes dan pengukuran AAHPERD TEST. Teknik analsis data menggunakan SPSS 25. Hasil penelitian menunjukan bahwa untuk latihan wall bounce drill dapat meningkatkan kemampuan pasing bawah dengan nlai sebesar 0,001 pada taraf signifikansi 0,05.
Struktur Permukaan 5 Merk Bola Sepak dan 5 Merk Bola Voli Triaiditya, Bayu Septa Martaviano; Rubiono, Gatut; Irwanto, Edi; Santoso, Danang Ari
SPRINTER: Jurnal Ilmu Olahraga Vol. 4 No. 3 (2023): SPRINTER: Jurnal Ilmu Olahraga
Publisher : MAN Insan Cendekia Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46838/spr.v4i3.429

Abstract

Material dan teknik pembuatan bola menentukan permukaan bola. Permukaan bola berpengaruh terhadap performansi bola dimana hal ini terkait dengan aspek aerodinamika yaitu perilaku bola di udara sekitar. Permukaan bola berpengaruh terhadap gerak bola di udara. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis struktur permukaan 5 merk bola sepak dan 5 merk bola voli. Lima merk bola sepak meliputi Adidas champion, Adidas telstar, Mikasa squadra, Nike academy, dan Padova. Lima merk bola voli meliputi Apollo, Nassau, Mikasa competition, Mikasa gold, Mikasa MG. Penelitian dilakukan dengan pengamatan permukaan bola menggunakan mikroskop digital USB dengan pembesaran 1600 kali. Pengolahan data dilakukan menggunakan aplikasi ImageJ versi 1.53k. Foto mikroskop di-crop untuk mendapatkan foto dengan ukuran 1 x 1 mm dan dikonversi dalam mode abu-abu 8 bit. Foto abu-abu ini selanjutnya digunakan untuk mendapatkan struktur permukaan dengan menggunakan metode plot surface. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan struktur permukaan 5 merk bola sepak dan 5 merk bola voli.