Claim Missing Document
Check
Articles

Found 14 Documents
Search

Implementasi Transaction Process System pada PT. Medistira Utama Jaya Elsandra Novita Halim; Fajar Wahyudi; Jeanny Kathleen Hartini; Rosalina Cesilia; Yustika Dian Primasari; Vip Paramarta
COMSERVA : Jurnal Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Vol. 3 No. 10 (2024): COMSERVA : Jurnal Penelitian dan Pengabdian Masyarakat
Publisher : Publikasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59141/comserva.v3i10.1218

Abstract

Sistem Proses Transaksional (TPS) adalah infrastruktur informasi yang penting dalam berbagai organisasi dan perusahaan, memfasilitasi pemrosesan transaksi harian seperti penjualan, pembelian, dan pencatatan keuangan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi dan dampak Sistem Proses Transaksional dalam konteks berbagai industri. Metode penelitian yang digunakan adalah studi literatur. Studi kasus dilakukan pada beberapa organisasi yang telah mengimplementasikan TPS, dengan fokus pada proses implementasi, manfaat yang diperoleh, serta tantangan yang dihadapi. Data dikumpulkan melalui wawancara dengan pengguna dan analisis dokumentasi terkait. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi TPS dapat meningkatkan efisiensi operasional, akurasi data, dan responsivitas terhadap pelanggan. Namun, tantangan seperti biaya implementasi, integrasi dengan sistem yang sudah ada, dan kebutuhan akan pelatihan yang intensif seringkali dihadapi oleh organisasi selama proses implementasi. Kesimpulannya, Sistem Proses Transaksional memiliki peran yang krusial dalam mendukung operasional sehari-hari organisasi dan meningkatkan kinerja bisnis secara keseluruhan. Namun, kesuksesan implementasi TPS tergantung pada pemahaman yang mendalam tentang kebutuhan organisasi, perencanaan yang matang, dan manajemen yang efektif terhadap tantangan yang muncul selama proses implementasi.
Analisis Biaya (Investasi) Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit (SIMRS) Vip Paramarta; Gladdays Naurah; Diana Pratiwi; Tia Ariani Salsabila; Rino Orleans Adam
COMSERVA : Jurnal Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Vol. 3 No. 10 (2024): COMSERVA : Jurnal Penelitian dan Pengabdian Masyarakat
Publisher : Publikasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59141/comserva.v3i10.1221

Abstract

Peranan teknologi informasi menjadi komponen yang penting dalam mendukung kinerja dalam suatu perusahaan. Selain itu teknologi informasi juga menjadi kunci dalam menghadapi persaingan bisnis yang semakin ketat. Dilihat dari peranan teknologi informasi tersebut, saat ini banyak perusahaan yang ingin melakukan investasi di bidang teknologi informasi. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengidentifikasi komponen biaya yang terlibat dalam implementasi SIMRS di Rumah Sakit dan menganalisis pengaruh biaya investasi SIMRS terhadap kinerja operasional dan pelayanan kesehatan Rumah Sakit. Jenis penelitian yang dilakukan merupakan penelitian kuantitatif. Jenis penelitian yang dilakukan merupakan penelitian kuantitatif. Dalam implementasi Sistem Manajemen Rumah Sakit (SIMRS), langkah penting melibatkan migrasi data dan penyesuaian proses kerja. Migrasi melibatkan analisis, pembersihan, dan pengujian data untuk memastikan keakuratan dan konsolidasi yang benar. Penyesuaian proses kerja diperlukan untuk sesuaikan dengan fitur SIMRS baru. Kerjasama tim implementasi dan staf rumah sakit, pelatihan yang memadai, dan perencanaan matang diperlukan untuk mengoptimalkan penggunaan SIMRS. Implementasi ini dapat meningkatkan efisiensi dan kualitas pelayanan, dengan manfaat jangka panjang seperti peningkatan efisiensi operasional dan pelayanan pasien. Tetapi, perlu mempertimbangkan biaya investasi awal, pemeliharaan jangka panjang, dan faktor-faktor lain seperti kebutuhan, integrasi sistem, skalabilitas, dan keamanan data.
Penerapan Internet, Intranet, Dan Ekstranet Di Rumah Sakit (Studi Literature) Raysha Dhamatri Rasyad; Helmi Fahmi Fauzi; Nurita Dinda Chairunnisyah; Rifa Azizah Alamsyah; Muhammad Rizky Paramarta; Vip Paramarta
Mutiara: Multidiciplinary Scientifict Journal Vol. 2 No. 1 (2024): Mutiara: Multidiciplinary Scientifict Journal
Publisher : Al Makki Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57185/mutiara.v2i1.123

Abstract

Dalam meningkatkan mutu pelayanan medis, kepuasan pasien, serta reputasi pelayanan, rumah sakit memerlukan manajemen sistem informasi untuk mengumpulkan, mengolah, menganalisis, serta menyajikan data sehingga dapat digunakan dan diakses oleh semua pihak yang terlibat dalam pelayanan kesehatan. Dimana dalam pengelolaannya dibutuhkan tenaga kesehatan yang memiliki pengetahuan tentang teknologi internet, intranet, dan ekstranet. Sistem informasi manajemen rumah sakit (SIMRS) adalah sebuah sistem informasi yang khusus didesain untuk membantu manajemen dan perencanaan program kesehatan. Artikel ini bertujuan untuk mengetahui penerapan internet, intranet, dan ekstranet di rumah sakit. Hasil penelitian menunjukkan bahwa website rumah sakit memainkan peran penting dalam menyediakan layanan kesehatan terutama selama pandemi. Dengan demikian, peningkatan dan pemeliharaan website rumah sakit harus menjadi prioritas bagi penyedia layanan kesehatan. Penerapan Internet dan Eksternet di rumah sakit tidak hanya memperbaiki efisiensi operasional, tetapi juga meningkatkan pelayanan pasien. Pasien dapat mengakses rekam medis mereka secara online, membuat janji temu melalui portal kesehatan digital, dan menerima informasi kesehatan terkini. Keamanan informasi menjadi prioritas utama dengan menerapkan protokol enkripsi dan kontrol akses yang ketat.
Kajian Bibliometrik atas Implementasi Lean Management dalam Manajemen Rumah Sakit: Tren dan Inovasi Lidwina Marlina S; Niken Kusumastuti; Mohamad Fadli; Pretika Prameswari; Vip Paramarta
EKOMA : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi Vol. 4 No. 1: November 2024
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/ekoma.v4i1.6073

Abstract

Penerapan Lean management dalam manajemen rumah sakit telah menjadi pendekatan yang semakin populer untuk meningkatkan efisiensi operasional, mengurangi pemborosan, dan meningkatkan kualitas pelayanan pasien. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji tren dan inovasi dalam penerapan Lean management di rumah sakit dengan menggunakan metode studi bibliometrik. Data diambil dari basis data akademis yakni Google Scholar untuk periode 2014 hingga 2023. Metode bibliometrik digunakan untuk memetakan jumlah publikasi, tren kolaborasi penulis dan institusi, serta topik-topik utama yang sering dibahas dalam literatur terkait. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi Lean management di rumah sakit telah mengalami peningkatan yang signifikan dalam satu dekade terakhir, dengan fokus pada inovasi proses klinis, pengurangan waktu tunggu, serta integrasi teknologi digital untuk mendukung implementasi Lean.