This Author published in this journals
All Journal J-CEKI PESHUM
Etha Kharisa
Unknown Affiliation

Published : 3 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Kemampuan Perkembangan Bahasa Menulis Anak Usia Dini di TK Al-Ikhwan Elza Zakiah Fitrah; Salsa Havida Nurli; Yuni Syafitri; Pupu Chotimah; Tasya Wijaya; Elin Fadilah; Etha Kharisa
J-CEKI : Jurnal Cendekia Ilmiah Vol. 3 No. 4: Juni 2024
Publisher : CV. ULIL ALBAB CORP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/jceki.v3i4.3835

Abstract

Menulis adalah bagian dari keterampilan berbahasa yang penting dikembangkan. Kegiatan menulis kata bagi anak usia taman kanak-kanak perlu dilatih oleh guru sejak dini, sehingga bisaa memenuhi hasil yang maksimal. Tujuannya yaitu untuk menentukan strategi yang tepat untuk mengoptimalkan perkembangan kemampuan bahasa menulis anak di masa selanjutnya. Penelitian ini mengunakan metode penelitian deskriptif kualitatif, yang dimaksud penelitian deskriptif kualitatif yaitu menerapkan kegiatan penelitian untuk mendapatkan data yang deskriptif berupa kata-kata yang tertulis. Untuk pengumpulkan data saat penelitian ini supaya diperoleh data secara yang menyeluruh dan sistematis, maka penelitian ini menggunakan cara observasi dan juga wawancara. Menerapkan peningkatan keterampilan menulis anak dengan menggunakan metode meniru tulisan adalah dengan cara menebalkannya dengan meniru atau mengikuti bentuk huruf dan angka yang telah diberi titik-titik terlebih dahulu. Oleh karena itu aktivitas menulis ini adalah kegiatan yang sangat membutuhkan fokus anak yang serius dalam melakukan kegiatan tersebut. Dapat disimpulkan bahwa menerapkan meningkatkan keterampilan menulis anak dengan menggunakan metode meniru tulisan mempunyai beberapa manfaat yang bisa di ambil di antaranya: Meningkatkan kecerdasan, menyebarkan daya inisiatif dan kreatif, Menumbuhkan keberanian dan Mendorong kemauan dan kemampuan mengumpul informasi.
Keterlibatan Orang Tua dalam Pengembangan Keterampilan Sosial-Emosional pada Anak di Sekolah RA Perwanida 3 Lydia, Lydia; Aprilia rianti renada; Kireyna shelomita; Etha kharisa; Yuniar, Yuniar
PESHUM : Jurnal Pendidikan, Sosial dan Humaniora Vol. 4 No. 4: Juni 2025
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/peshum.v4i4.9891

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis keterlibatan orang tua dalam pengembangan keterampilan sosial-emosional anak usia dini di RA Perwanida 3 Palembang. Penelitian ini dibuat karena minimnya keterlibatan dan pemahaman orang tua terhadap sosial emosional anak. Penelitian ini melibatkan 10 orang anak dan 10 orang tua serta 2 guru. Penelitian menggunakan metode deskriptif kualitatif, data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil menunjukkan bahwa keterlibatan orang tua secara aktif, baik di rumah maupun di sekolah, berkontribusi positif terhadap kemampuan anak dalam mengelola emosi dan menjalin hubungan sosial. Kerja sama antara guru dan orang tua menjadi kunci dalam menciptakan lingkungan yang mendukung perkembangan anak.
Lingkungan Bermain Anak Usia Dini Indoor Dan Outdoor Etha Kharisa; Salsa Havidha Nurli; Mirza Ulfa
PESHUM : Jurnal Pendidikan, Sosial dan Humaniora Vol. 4 No. 6: Oktober 2025
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/peshum.v4i6.11039

Abstract

Lingkungan bermain anak usia dini memainkan peran penting dalam perkembangan kognitif, sosial, dan fisik anak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan antara lingkungan bermain indoor dan outdoor dalam mendukung perkembangan anak usia dini. Hasil penelitian menunjukkan bahwa lingkungan bermain outdoor dapat meningkatkan kemampuan motorik kasar anak, seperti berlari, melompat, dan keseimbangan, sedangkan lingkungan bermain indoor dapat meningkatkan kemampuan kognitif anak, seperti memecahkan masalah dan berpikir kreatif. Selain itu, lingkungan bermain outdoor juga dapat meningkatkan kemampuan sosial anak, seperti berbagi dan bekerja sama dengan teman-teman. Oleh karena itu, penting bagi orang tua dan pendidik untuk menyediakan lingkungan bermain yang seimbang antara indoor dan outdoor untuk mendukung perkembangan anak usia dini secara holistik. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan informasi yang berguna bagi orang tua, pendidik, dan praktisi lainnya dalam merancang lingkungan bermain yang efektif untuk anak usia dini.