Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search

PENGARUH STRATEGI PEMASARAN DAN ORIENTASI PASAR TERHADAP KINERJA ANGGOTA KELOMPOK TENUN IKAT SUKA MAJU DI KABUPATEN TIMOR TENGAH UTARA (TTU) NUSA TENGGARA TIMUR (NTT) Bani, Marlinda Pala; Rado, Bernadus Ghawa; Taena, Emanuel Tati; Lika, Ernestina; Aksa, Adi Faizal; Korbaffo, Yesus Armiro
Jurnal Manajemen Bisnis Dan Organisasi Vol 3 No 1 (2024): Jurnal Manajemen Bisnis Dan Organisasi (JMBO)
Publisher : Yayasan Pendidikan Cahaya Budaya Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58290/jmbo.v3i1.273

Abstract

Kerajinan Tenun mempunyai suatu potensi peluang usaha guna menopang kebutuhan rumah tangga keluarga serta meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menjelaskan: (1) pengaruh Strategi Pemasaran terhadap Kinerja Anggota Kelompok; (2) Pengaruh Orientasi Pasar terhadap Kinerja Anggota Kelompok; (3) Pengaruh Strategi Pemasaran dan Orientasi Pasar terhadap Kinerja Anggota Kelompok. Jenis penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dimana penelitian ini dilakukan pada anggota kelompok tenun ikat Suka Maju di Kabupaten Timor Tengah Utara, Nusa Tenggara Timur. Variabel yang digunakan terdiri dari: Strategi Pemasaran (X1), Orientasi Pasar (X2) dan Kinerja Anggota Kelompok (Y). Seluruh variabel diukur dengan skala likert. Jumlah sampel yang digunakan 50 orang anggota dikelompok Tenun Ikat Suka Maju. Jenis data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Dari hasil penyebaran kuesioner maka diperoleh data primer, sedangkan hasil yang didapat dari topik dan penelitian ini merupakan data sekunder. Analisis deskriptif dan inferensial adalah metode yang digunakan dalam penelitian ini. Hasil penelitian menunjukan bahwa Strategi Pemasaran dan Orientasi Pasar berpengaruh positif terhadap Kinerja Anggota Kelompok.
UPAYA PENINGKATAN MINAT MASUK PERGURUAN TINGGI NEGERI MELALUI SOSIALISASI DAN PROMOSI DI SMA NEGERI 2 KEFAMENANU Bani, Marlinda Pala; Rado, Bernadus Ghawa; Taena, Emanuel Tati; Amleni, Wilfridus; Lika, Ernestina; Korbaffo, Yesus Armiro
Jurnal Umum Pengabdian Masyarakat Vol 3 No 2 (2024): Jurnal Umum Pengabdian Masyarakat
Publisher : Yayasan Pendidikan Cahaya Budaya Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58290/jupemas.v3i2.272

Abstract

Pendidikan tinggi merupakan salah satu cara  untuk menghasilkan Sumber Daya Manusia Indonesia yang unggul dan memiliki daya saing  tinggi sesuai dengan perkembangan globalisasi. Untuk meningkatkan pendidikan dan minat masuk ke perguruan tinggi negeri maka universitas Timor (Unimor) melakukan Sosialisasi dan Promosi kepada siswa/i SMA/SMK dengan tujuan memberikan informasi terkait proses pendaftaran dan proses seleksi agar siswa/i  SMA/SMK yang belum mendapatkan informasi bisa mengetahui dan melalui sosialisasi dan promosi juga perguruan tinggi bisa mendapatkan calon mahasiswa yang lebih banyak. Proses seleksi melalui tiga jalur yaitu Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP), Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) dan Seleksi Mandiri. Metode yang digunakan presentasi materi sosialisasi dan diskusi tanya jawab. siswa/i SMA negeri 2 kefamenanu dapat mengetahui proses pembuatan akun, pendaftaran, beasiswa dan dapat mengetahui program studi sesuai dengan minat dan kemampuan.
ANALYSIS OF THE MACRO ENVIRONMENT AND ANALYSIS OF THE FIVES FORCES IN THE RETAIL INDUSTRY IN INDONESIA Aksa, Adi Faisal; Lake, Yeremias; Rado, Bernadus Ghawa; Bani, Marlinda Pala; Lika, Ernestina
Inspirasi Ekonomi : Jurnal Ekonomi Manajemen Vol. 5 No. 4 (2023): Inspirasi Ekonomi : Jurnal Ekonomi Manajemen
Publisher : Program Studi Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Timor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32938/ie.v5i4.5115

Abstract

Bisnis ritel di Indonesia saat ini berkembang dengan pesat, baik ritel tradisional ataupun modern, ritel lokal ataupun asing. Perkembangan ritel yang sangat pesat tersebut juga sering kali diperhadaptkan dengan berbagai permasalahan yang bersifat intenal ataupun eksternal. Dengan berbagai permasalahan tersebut diperlukan analisis yang mampu mengatasinya. Analisis likungan makro dan analisis lima kekuatan merupakan analisis yang dapat diterapkan pada bisnis ritel. Analisis lingkungan makro menjelaskan bahwa perusahaan harus mampu menghadapi lingkungan baik yang bersifat internal maupun eksternal seperti lingkungan ekonomi, lingkungan politik dan hukum, lingkungan demografi, lingkungan sosial budaya, dan lingkungan teknologi. Analisis lima kekuatan menjelaskan bahwa perusahaan harus mampu melihat dan bereaksi seberapa kuat dan lemahnya kekuatan-kekuatan yang dimiliki perusahaan serta tantangan/ancaman yang ada dengan kekuatan tawar menawar konsumen/pembeli/pelanggan, kekuatan tawar menawar pemasok, tantangan/ancaman pendatang baru, tantangan/ancaman produk pengganti, dan persaingan antar perusahaan.
ANALISIS LABA RUGI SESUDAH MEMILIKI LABEL HALAL FREMENTASI ANGGUR KULIT PISANG PADA UKM SUKA MAJU DI KECAMATAN BIKOMI UTARA KABUPATEN TIMOR TENGAH UTARA Afoan, Felisisima; Babulu, Natalia Lily; Rado, Bernadus Ghawa
Jurnal Manajemen Bisnis Dan Organisasi Vol 3 No 2 (2024): Jurnal Manajemen Bisnis Dan Organisasi (JMBO)
Publisher : Yayasan Pendidikan Cahaya Budaya Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58290/jmbo.v3i2.366

Abstract

Latarbelakang peneltian adalah laba rugi merupakan laporan sistematis tentang penghasilan, biaya dan laba rugi yang diperoleh perusahaan selama periode tertentu (biasanya satu tahun). Usaha adalah suatu kegiatan yang dilakukan dengan tujuan memperoleh hasil berupa keuntungan, upah atau laba usaha, secara sederhana arti wirausaha (entrepreneur) adalah orang yang berjiwa berani mengambil resiko artinya bermental mandiri, tanpa diliputi rasa takut atau cemas sekalipun dalam kondisi tidak pasti, kegiatan wirausaha dapat dilakukan seseorang diri atau berkelompok.IKM adalah usaha produk barang atau perusahaan kecil. Dikatakan sebagai perusahaan kecil karena jenis kegiatan ekonomi ini dipusatkan dirumah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui analisis laba rugi dan skala usaha kecil frementasi anggur di Desa Napan. Jenis penelitian ini merupakan penelitian lapangan (Field Research). Sumber data yang digunakan adalah sumber data primer dan sumber data sekunder. Adapun teknik pengumpulan data yang diperoleh dari pemilik usaha dan karyawan. Teknik pengumpulan data menggunakan metode wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis kualitatif. Hasil dari penelitian menunjukan bahwa laporan laba rugi IKM Suka Maju mengalami peningkatan keuntungan dari tahun 2021-2023. Rata-rata keuntungan pada tahun 2021 sejumlah Rp. 10.410.000, pada tahun 2022 sejumlah Rp. 15.210.000, dan pada tahun 2023 sejumlah Rp. 19.560.000 pertahun.
THE EFFECT OF BRAND AMBASADOR AND BRAND IMAGE ON BUYING INTEREST OF SCARLETT WHITENING WITH TRUST AS AN INTERVENING VARIABLE (Case Study of Scarlett Whitening Users in Kefamenanu City) Bani, Marlinda Pala; Rado, Bernadus Ghawa; Taena, Emanuel Tati; Lake, Yeremias ,; Aksa, Adi Faisal; Seran, Rikhardus Bria; Natasi, Maria Magdalena Eno
Jurnal Manajemen Bisnis Dan Organisasi Vol 4 No 1 (2025): Jurnal Manajemen Bisnis Dan Organisasi (JMBO)
Publisher : Yayasan Pendidikan Cahaya Budaya Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58290/jmbo.v4i1.441

Abstract

The problems identified from this study are the lack of marketing strategies through advertising so that consumers lack product information which causes minimal purchases of Scarlett products, and the emergence of many new skincare brands with better quality makes competition even tighter, while making it difficult for the Scarlett Whitening Brand to become the most favorite brand. The purpose of this study was to determine the Brand Ambassador and Brand Image mediated by Trust on Purchase Interest of Scarlet Whitening Products. The method used in this study is an intervening variable using a statistical processing application. The results showed the t-statistic value of brand ambassadors on purchase interest of 13.024> t-table 1.96. the t-statistic value of brand ambassadors on purchase interest of 10.457> t-table 1.96. The t-statistic value of brand ambassadors on purchase interest is 12.030> t-table 1.96, the t-statistic value of brand ambassadors on purchase interest is 14.672> t-table 1.96, the t-statistic value of brand ambassadors on purchase interest is 14.801> t-table 1.96, the t-statistic value of brand ambassadors on purchase interest is 8.712> t-table 1.96, the t-statistic value of brand ambassadors on purchase interest is 9.483> t-table 1.96. So it can be said that Brand Ambassador and Brand Image on Purchase Interest with Trust as an intervening in the Kefamenanu City community have a positive influence.