Studio produsen logo Creative Studio HBN™ telah menjadi salah satu pemain utama dalam industri desain grafis, khususnya dalam pembuatan logo yang kreatif dan inovatif. Dengan meningkatnya permintaan terhadap layanan desain logo yang berkualitas tinggi, studio ini sering menghadapi tantangan dalam mengelola alur kerja yang melibatkan banyak freelancer. Selama ini, Creative Studio HBN™ menggunakan metode konvensional dalam mengelola penelitian dan kolaborasi dengan freelancer. Metode ini meliputi komunikasi melalui email, aplikasi pesan singkat, dan penggunaan spreadsheet untuk mencatat kemajuan penelitian serta informasi pembayaran. Dengan permasalahan tersebut. Creative Studio HBN™ saat ini membangun sistem informasi yang berfungsi untuk mendukung kolaborasi yang lebih efektif, meningkatkan efisiensi operasional, serta memberikan visibilitas yang lebih baik terhadap setiap penelitian dan kinerja freelancer. Dengan menggunakan metode observasi, wawancara dan perancangan alat dalam pembuatan sistem informasi.Dengan adanya sistem informasi yang terintegrasi, Creative Studio HBN™ diharapkan dapat mengoptimalkan manajemen penelitiannya, memperbaiki koordinasi dengan freelancer, serta meningkatkan kualitas dan ketepatan waktu penyelesaian penelitian. Implementasi sistem ini juga diharapkan dapat membantu, sehingga mereka dapat bekerja dengan lebih efisien dan produktif.