Claim Missing Document
Check
Articles

Found 7 Documents
Search

HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP REMAJA TERHADAP PERILAKU SEKS BEBAS PADA SISWA/SISWI SMK PGRI 2 KOTA JAMBI Sari, Devi Permata; Susanti, Desy; Riya, Rosa; Haryanti, Dwi
coba Vol 12 No 2 (2024): Mei 2024
Publisher : Akademi Keperawatan Dharma Husada Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32831/jik.v12i2.579

Abstract

Masa remaja diawali dengan masa pubertas, yaitu masa terjadinya perubahan fisik, meliputi penampilan fisik dan fungsi fisiologis. Di indonesia sekitar 62,7% remaja tidak melakukan hubungan seks diluar nikah, 20% dari 94.270 perempuan yang mengalami hamil diluar nikah juga berasal dari kelompok usia remaja dan 21% diantaranya pernah melakukan aborsi. Lalu kasus terinfeksi HIV dalam rentang 3 bulan sebanyak 10.203 kasus, 30% penderitanya usia remaja. Tujuan Penelitian ini untuk mengetahui hubungan pengetahuan dan sikap remaja terhadap prilaku seks bebas pada siswa/siswi SMK PGRI 2 Kota Jambi. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan jenis penelitian deskriptif dengan populasi seluruh siswa/siswi kelas X dan kelas XI tahun 2023 yaitu berjumlah 604, pengambilan sampel menggunakan teknik random sampling sebanyak 60 sampel. Hasil penelitian uji statistik Chi-Square variabel pengetahuan diperoleh nilai p = 0,007 (p< 0,05), Odds Ratio (OR) = 1,500 dan variabel sikap diperoleh nilai p = 0,000 (p< 0,05), Odds Ratio (OR) = 1,900. Kesimpulan dalam penelitian ini yakni bahwa ada hubungan yang signifikan antara pengetahuan remaja dan sikap prilaku seks bebas pada siswa/ siswi SMK PGRI 2 Kota Jambi. Kata Kunci : Pengetahuan, Prilaku Seks Bebas, Sikap
Faktor-Faktor yang Berhubungan dengan Kejadian Preeklamsia di RS H. Abdul Manap Kota Jambi Ayu, Putri; Sulastri, Sulastri; Susanti, Desy; Riya, Rosa
TRILOGI: Jurnal Ilmu Teknologi, Kesehatan, dan Humaniora Vol 4, No 3 (2023): Ketahanan Sosial dan Pemberdayaan Pendidikan
Publisher : Universitas Nurul Jadid

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33650/trilogi.v4i3.6862

Abstract

Berdasarkan Angka Kematian Ibu (AKI) Indonesia Berdasarkan Hasil Survey Demografi Dan Kesehatan Indonesia (SDKI) Pada Tahun 2015 Menunjukan Peningkatan AKI Dari Tahun Sebelumnya 2010. Aki Indonesia 2010 Sebesar 220 Per 100.000 Kelahiran Hidup Berdasarkan Survey Demografi Terbaru (SDKI) Tahun 2015. Angka Kematian Ibu (AKI) Merupakan Salah Satu Target Sdgs 2030 Dimana AKI Menurun Hingga 70 Per 100.000 Kelahiran Hidup. Tujuan penelitian ini yaitu Untuk Mengetahui Hubungan Paritas, Usia, Dan Riwayat Preeklamsia Dengan Kejadian Preeklamsia Pada Ibu Hamil. Metode Penelitian Ini bersifat kuantitatif dengan pendekatan restrospektif. Populasi dalam penelitian ini seluruh ibu hamil di RS H.Abdul manap kota jambi sebanyak 30 orang. Teknik pengambilan sampel menggunakan total sampling. Hasil Penelitian yang telah dilakukan didapatkan dari hasil analisis data menggunakan uji statistik Uji Chi-Square menunjukan bahwa faktor yang berhubungan dengan preeklamsia adalah Paritas ( p=0,004,), Usia (p=0,001), Dan Riwayat Preeklamsia (p=0,001) Dengan Kejadian Prreeklamsia Di RS H.Abdul Manap Kota Jambi. Dapat disimpulkan bahwa ada hubungan paritas, usia dan riwayat preeklamsia dengan kejadian preeklamsia.
Hubungan Usia dan Paritas dengan Kejadian Perdarahan Post Partum pada Ibu Bersalin di RSUD H. Abdul Manap Kota Jambi Putri, Adiah Setia; Haryanti, Dwi; Mariana, Silvia; Riya, Rosa
TRILOGI: Jurnal Ilmu Teknologi, Kesehatan, dan Humaniora Vol 4, No 3 (2023): Ketahanan Sosial dan Pemberdayaan Pendidikan
Publisher : Universitas Nurul Jadid

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33650/trilogi.v4i3.6324

Abstract

Perdarahan postpartum adalah perdarahan yang terjadi setelah bayi lahir dimana perdarahan tersebut adalah perdarahan yang lebih dari normal dan telah menyebabkan perubahan tanda vital, faktor predisposisi terjadinya perdarahan  postpartum adalah paritas, umur, gemeli, dan hidramnion. Tujuan dilakukannya penelitian ini untuk mengetahui hubungan antara umur dan paritas ibu dengan kejadian perdarahan post partum. Jenis penelitian ini adalah case control. Penelitian ini dilakukan di RSUD H.Abdul Manap Kota Jambi Tahun 2023. Populasi penelitian ini adalah seluruh ibu nifas di RSUD H.Abdul Manap Kota Jambi selama kurun waktu Januari – Desember 2022 sebanyak 62 orang. Sampel kasus sebanyak 31 responden dan sampel control sebanyak 31 responden. Hasil penelitian ini didapatkan sebagian besar ibu nifas memiliki umur yang tidak berisiko  yakni sebanyak 37 orang (59,7%).  sebagian besar ibu nifas memiliki paritas yang tidak berisiko (II-III), yakni sebanyak 41 orang (66,1%). Kesimpulan penelitian ini adalah adanya hubungan antara umur ibu dan paritas dengan kejadian perdarahan post partum.
Hubungan Anemia dan Partus Lama dengan Kejadian Pendarahan Post Partum di RSUD H Abdul Manap Kota Jambi Mutiara, Mutiara; Kartika, Nisa; Riya, Rosa; Mariana, Silvia
TRILOGI: Jurnal Ilmu Teknologi, Kesehatan, dan Humaniora Vol 5, No 2 (2024)
Publisher : Universitas Nurul Jadid

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33650/trilogi.v5i2.8688

Abstract

Menurut Survei Demografi Kesehatan Indonesia (SDKI) tahun 2012, Angka Kematian Ibu (AKI) di Indonesia mengalami peningkatan sejak tahun 2007, dari 228 per 100.000 kelahiran hidup menjadi 359 per 100.000 kelahiran hidup. Kematian ibu disebabkan oleh perdarahan, tekanan darah tinggi saat hamil, atau preeklampsia dan infeksi. Perdarahan merupakan penyebab tertinggi kematian ibu, dengan anemia dan kekurangan energi kronik (KEK) pada ibu hamil sebagai penyebab utama perdarahan dan infeksi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan anemia dengan kejadian persalinan lama dan perdarahan postpartum. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian analitik dengan jenis studi kasus kontrol. Pengumpulan data dilakukan melalui survei dokumenter menggunakan checklist dengan analisis univariat dan bivariat menggunakan uji Chi-square. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar kasus mengalami anemia sedang, yaitu 13 responden (41,9%), sedangkan kelompok kontrol mayoritas tidak mengalami anemia, yaitu 26 responden (83,9%). Kelompok kasus mayoritas mengalami persalinan lama sebanyak 23 responden (74,2%), sedangkan pada kelompok kontrol mayoritas tidak mengalami persalinan lama sebanyak 29 responden (93,5%). Pada kelompok kasus, 31 responden (100%) mengalami perdarahan postpartum, sedangkan pada kelompok kontrol, 31 responden (100%) tidak mengalami perdarahan. Terdapat hubungan antara anemia dan persalinan lama dengan kejadian perdarahan ibu nifas di RSUD H. Abdul Manap Kota Jambi dengan nilai signifikansi ρ = 0,000. Kesimpulan penelitian ini adalah terdapat hubungan antara anemia dan persalinan lama dengan kejadian perdarahan ibu nifas di RSUD H. Abdul Manap Kota Jambi. Bidan sebaiknya menganjurkan ibu hamil untuk melakukan pemeriksaan antenatal (ANC) dan meminum tablet Fe sesuai jadwal.
Hubungan Status Gizi dan Status Imunisasi dengan Kejadian Diare pada Balita di Puskesmas Putri Ayu Kota Jambi Oktariana, Mela; Hariyanti, Reni; Riya, Rosa; Sulastri, Sulastri
Jurnal Ilmiah Ners Indonesia Vol 4 No 2 (2023): November 2023
Publisher : Program Studi Keperawatan Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/jini.v4i2.27518

Abstract

In Indonesia, the death rate for children under five due to diarrhea in 2015 was 8,600 children under five, which is ranked 12th out of 15 countries with the highest death rate for children under five in the world and the highest in Southeast Asia. The aim of the research was to determine the relationship between nutritional status and immunization status with the incidence of diarrhea at the Putri Ayu Health Center, Jambi City. This research method is quantitative with a retrospective approach. The population in this study were all toddlers at the Putri Ayu Community Health Center, Jambi City, totaling 483 people with a sample size of 73 respondents. The sampling technique uses random sampling. Data analysis uses univariate and bivariate analysis with statistical tests using the Chi-Square Test. The results of research that has been carried out show that there is a relationship between nutritional status and the incidence of diarrhea in toddlers with outcomes (p=0.046) and there is a relationship between immunization status and the incidence of diarrhea in toddlers with outcomes (p=0.004) at the Putri Ayu Community Health Center, Jambi City in 2023. It can be concluded that there is a relationship between nutritional status and immunization status with the incidence of diarrhea in toddlers at the Putri Ayu Community Health Center, Jambi City in 2023. Abstrak Di Indonesia angka kematian balita akibat diare pada tahun 2015 sebanyak 8.600 balita yang menempati peringkat 12 dari 15 negara dengan angka kematian balita tertinggi di dunia dan tertinggi di Asia Tenggara. Tujuan dilakukannya penelitian untuk mengetahui hubungan status gizi dan status imunisasi dengan kejadian diare di Puskesmas Putri Ayu Kota Jambi. Metode penelitian ini bersifat kuantitatif dengan pendekatan restrospektif. Populasi dalam penelitian ini seluruh balita di Puskesmas Putri Ayu Kota Jambi sebanyak 483 orang dengan jumlah sampel sebanyak 73 responden. Teknik pengambilan sampel menggunakan random sampling. Analisis data menggunakan analisis univariat dan bivariate dengan uji statistik menggunakan Uji Chi-Square. Hasil penelitian yang telah dilakukan didapatkan bahwa ada hubungan antara status gizi dengan kejadian diare pada balita dengan hasil (p=0.046) dan ada hubungan status imunisasi dengan kejadian diare pada balita dengan hasil (p=0,004) di Puskesmas Putri Ayu Kota Jambi Tahun 2023. Dapat disimpulkan bahwa ada hubungan status gizi dengan status imunisasi dengan kejadian diare pada balita di Puskesmas Putri Ayu Kota Jambi Tahun 2023.
Hubungan Pola Makanan Dan Tingkat Pengetahuan Ibu Terhadap Diare Pada Balita Ningsih, Nisa Kartika; Apriani, Indria; Mariana, Silvia; Riya, Rosa
Lontara Journal of Health Science and Technology Vol. 4 No. 2 (2023): Ilmu dan Teknologi Kesehatan
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Politeknik Muhammadiyah Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53861/lontarariset.v4i2.376

Abstract

In Indonesia, the infant mortality rate caused by diarrhea reaches 1.5 million per year. The greatest incidence occurs in the first 2 years of life and decreases as the child grows. The purpose of this study was to find out the relationship between food patterns and mother's level of knowledge about diarrhea in toddlers. This study used a random sampling design with a population of 39 samples. The research design in this study was by filling out a questionnaire. The sampling technique is 39 mothers who have toddlers. Data analysis used the chi-square test. The results of this study were obtained from the results of data analysis using chi-square indicating that there are factors for diarrhea. p-value 0.011 (<0.05) which means that there is a relationship between mother's knowledge and diarrhea in toddlers, p-value 0.044 (<0.05) which means that there is a relationship between diet and diarrhea in toddlers
Analisis Pengetahuan dan Sikap tentang Pengaruh Seks Pranikah pada Remaja Putri di SMAN 2 Muara Sabak Timur Barokah, Ummi; Sulastri, Sulastri; Riya, Rosa; Putri, Aristy Rian Avinda
Jurnal Akademika Baiturrahim Jambi Vol. 14 No. 2 (2025): September
Publisher : Universitas Baiturrahim

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36565/jab.v14i2.886

Abstract

Adolescent reproductive health is a healthy condition related to organ systems, functions and reproductive processes that occur in adolescents who are not only free from disease and disability, but are also mentally, socially and culturally healthy. The aim of this research was to determine the influence of knowledge and attitudes about primatial sex on class XII female students at State High School 2 Muara Sabak Timur. The research design used was a one group pre-posttest design. The research location is State High School 2 Muara Sabak Timur in March 2024. The population is 115 class XII female students. The sampling technique using the Slovin formula obtained 53 female students, in accordance with the inclusion and exclusion criteria. Data were collected using a questionnaire which was filled out by respondents after obtaining informed consent. Data analysis using t-test. Before the counselling was carried out, the majority of respondents had poor knowledge as many as 43 people (81.1%) and negative attitudes as many as 52 people (98.1%), but after the counselling was carried out the majority of respondents had good knowledge as many as 51 people (96.2%), and a positive attitude of 53 people (100%).There is an influence of counselling about premarital sex on the knowledge and attitudes of class XII female students at State High School 2 Muara Sabak Timur.