Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kejadian Penyakit Jantung Koroner Pada Anggoita POLRI MAPOLDA Jawa Timur Tahun 2024 Valentine, Vammy B.; Rakhmawati, Iwana A.
Jurnal Manajemen dan Administrasi Rumah Sakit Indonesia (MARSI) Vol 8, No 2 (2024): Jurnal Manajemen dan Administrasi Rumah Sakit Indonesia (MARSI)
Publisher : LPPM Universitas Respati Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52643/marsi.v8i2.4272

Abstract

Berbagai macam faktor risiko dapat menyebabkan terjadinya PJK ( Penyakit Jantung Koroner), sebagian besar dapat dimodifikasi akan tetapi sebagian tidak dapat dimodifikasi sehingga harus mendapatkan terapi pengobatan. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi terhadap terjadinya penyakit jantung koroner pada anggota Polri Mapolda Jawa Timur Tahun 2024. Jenis penelitian ini bersifat deskriptif analitik dengan menggunakan desain penelitian Cross Sectional Study. Populasi kasus dalam penelitian ini adalah semua anggota Polri yang menderita Penyakit Jantung Koroner yang ditemukan pada saat melakukan pemeriksaan berkala bulan Januari 2024 berjumlah 302 orang. Dari hasil perhitungan ini maka peneliti menetapkan jumlah sampel sebanyak 70 orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa gula darah puasa dan tekanan darah berpengaruh secara signifikan terhadap kejadian jantung koroner dengan nilai p=0,000 (p-value
Analisis Kesiapan Manajemen Dalam Penerapan Rekam Medik Elektronik Di Rumah Sakit Bhayangkara Tk II Biddokkes Polda Kalimantan Timur Tahun 2023 Rakhmawati, Iwana A.; Kodyat, Alih Germas; Trigono, Ahdun
Jurnal Manajemen dan Administrasi Rumah Sakit Indonesia (MARSI) Vol 9, No 2 (2025): Jurnal Manajemen dan Administrasi Rumah Sakit Indonesia (MARSI)
Publisher : LPPM Universitas Respati Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52643/marsi.v9i2.6159

Abstract

Implementasi Rekam Medis Elektronik (RME) terbukti efisien dan hemat biaya dalam meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan dan meningkatkan aksesibilitas catatan kesehatan, serta kualitas dan ketepatan informasi pasien. Belum optimalnya RME di RS Bhayangkara dikarenakan belum adanya pelatihan dan sosialisasi terkait RME. Akibat permasalahan tersebut diatas maka mengakibatkan berbagai masalah lainnya seperti semakin banyak jumlah dokumen retensi/inaktif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan dari ke empat aspek tersebut serta faktor yang dominan yang berperan dalam optimalisasi rekam medis elektronik. Desain penelitian Cross Sectional. Penelitian dilakukan pada 70 responden secara Purposive Sampling. Hasil penelitian menunjukkan terdapat hubungan yang signifikan antara aspek sdm, budaya kerja organisasi, tata kelola kepemimpinan terhadap optimalisasi rekam medis elektronik (p-value