Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Analisis Kelayakan Bahan Ajar Bipa pada Isi Materi Buku Sahabatku Indonesia untuk Pemelajar Bipa Level 1 Hsb, Siti Fatimah Handayani; Humairah, Nurul Intan; Amar, Fika Salsabilla; Simanjuntak, Marini Joy Stella; Harahap, Safinatul Hasanah
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 8 No. 2 (2024)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kesesuaian isi buku ajar Sahabatku Indonesia untuk Pemelajar BIPA level 1 yang diterbitkan oleh Badan Pengembangan Bahasa dan Buku Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan pada tahun 2019. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan pendekatan analisis konten. Dokumen yang dianalisis berupa buku ajar BIPA Sahabatku Indonesia tingkat A1 (BIPA 1) yang disusun dan disebarluaskan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia. Objek penelitian berupa isi secara keseluruhan, bahasa, dan muatan budaya yang ditawarkan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa buku ajar Sahabatku Indonesia untuk BIPA level 1 disajikan sebagian besar telah memenuhi tujuan utama pengajaran bahasa. Namun, ada beberapa bagian isinya yang sulit dipahami, sehingga diperlukan buku pendidikan prasekolah yang mendukung korpus data bahasa. Pembuatan korpus pra-buku teks mutlak diperlukan untuk mengatasi struktur halus kamus, termasuk lemma/sublemma, kelas kata, definisi, contoh penggunaan, dll.
DEGRADASI AMORALITAS DAN REVITALISASI WARISAN MASYARAKAT KARO MELALUI REBU Bangun, Tania Stevani Br; Ahda, Muhammad Irfan; Wangi, Dzakiyah Mega; Humairah, Nurul Intan; Simanjuntak, Mega Natalia; Siallagan, Lasenna
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 5 No. 4 (2024): Volume 5 No. 4 Tahun 2024
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v5i4.31393

Abstract

Kebudayaan ialah sebuah pola hidup menyeluruh. Salah satunya ialah tradisi Rebu yang merupakan bagian adat yang lahir dari kebudayaan. Istilah Rebu bermakna berpantang, melarang, tidak diperkenankan untuk melaksanakan sesuatu perihal ataupun tindakan. Tujuan penelitian ini ialah menganalisis kemunduran moral masyarakat Karo terhadap tradisi Rebu, serta upaya merevitalisasi tradisi Rebu pada masyarakat Karo di wilayah Kecamatan Sinembah, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara. Riset ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan etnografi untuk pengumpulan data. Adapun alat ukur dalam pengumpulan data, yaitu dengan melalui penyusunan instrumen penelitian dalam teknik observasi partisipan dan wawancara mendalam. Hasil yang dicapai berupa eksistensi tradisi Rebu, nilai-nilai moral pada tradisi Rebu, pro dan kontra tradisi Rebu di wilayah setempat, dan upaya untuk menghidupkan kembali (revitalisasi) tradisi Rebu melalui pendidikan dan penyuluhan budaya serta partisipasi aktif masyarakat. Adanya upaya merevitalisasi mewujudkan tindakan mempertahankan tradisi Rebu, tidak hanya masyarakat yang tinggal secara langsung di wilayah Kabupaten Karo, tetapi juga di luar dari wilayah tersebut.