Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Sistem Otomatisasi Pokayoke Kanban Cek di PT Denso Indonesia Setiawan, Agus Setiawan; Bhaskoro, Susetyo Bagas; Martawireja, Abdur Rohman Harits
JTRM (Jurnal Teknologi dan Rekayasa Manufaktur) Vol 5 No 1 (2023): Volume: 5 | Nomor: 1 | April 2023
Publisher : Pusat Penelitian, Pengembangan, dan Pemberdayaan Masyarakat (P4M) Politeknik Manufaktur Bandung (Polman Bandung)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.48182/jtrm.v5i1.118

Abstract

Pada Bulan Juni 2020 terdapat claim di customer TMMIN (PT Toyota Motor Manufakturing Indonesia) untuk produk horn assy. Claim-nya adalah part number pada kartu identitas customer berbeda dengan part number horn assy. Oleh karena itu dibuatlah otomatisasi sistem pokayoke kanban cek dengan QR code scanner sebagai media indikator untuk mendeteksi kanban salah (campur) untuk memudahkan pekerjaan pengecekan kanban oleh foreman dan inspektor menggunakan visual basic, arduino, dan konveyor, dimana data dari kanban akan terekam dalam database di komputer. Otomatisasi sistem pokayoke pengecekan kanban terintegrasi di lokasi foreman dan inspektor, berhasil menurunkan rasio produk NG (Not Good) dari pengecekan manual, pada area foreman dari 3.3% menjadi 0% dan pada area inspektor dari 1.7% menjadi 0%.
Karakterisasi Bakteri Patogen Vibrio Parahaemolyticus Pada Bawal Bintang (Trachinotus blochii) Dari Perairan Teluk Hurun, Lampung Saputra, Rakhmat Hadi; Setiawan, Agus; Sumardi, Sumardi; Adiputra, Yudha Trinoegraha; Juliasih, Ni Luh Gede Ratna; setiawan, agus setiawan
Journal of Tropical Marine Science Vol 8 No 2 (2025): Journal of Tropical Marine Science
Publisher : Universitas Bangka Belitung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33019/jour.trop.mar.sci.v18i2.6949

Abstract

Industri perikanan budidaya laut menghadapi tantangan besar dalam pengendalian penyakit yang disebabkan oleh bakteri patogen. Salah satu patogen yang sering menyerang ikan budidaya adalah Vibrio parahaemolyticus, yang dapat menyebabkan vibriosis pada ikan laut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakter bakteri patogen Vibrio parahaemolyticus yang ditemukan pada ikan Bawal Bintang (Trachinotus blochii) di perairan Teluk Hurun, Lampung, serta menguji potensi antibakterinya. Karakterisasi bakteri V. parahaemolyticus meliputi uji media selektif CHROMagar Vibrio (CV), konfirmasi gen toxR dengan metode PCR, aktivitas hemolitik pada medium blood agar plate (BAP)  uji biokimia dengan metode API 20E, uji patogenisitas secara in vio pada bawal bintang, dan uji sensitivitas terhadap antibiotik dan bahan antimikrobia. Hasil penelitian menunjukkan bakteri V. parahaemolyticus tumbuh pada media CAV dengan warna biru kemerahan, teramplifikasi gen toxR, hemolitik positif, morfologi koloni berwarna krem dengan tepi bergelombang, mampu memfermentasi beberapa karbohidrat, termasuk glukosa, mannitol, dan sukrosa. Uji patogenisitas in vivo pada ikan bawal bintang menunjukkan gejala klinis berupa lesu, peradangan pada sirip, dan perdarahan, yang menandakan bahwa Vibrio parahaemolyticus merupakan patogen penyebab vibriosis pada ikan. Uji antibakteri menunjukkan bahwa enrofloxacin adalah antibiotik yang paling efektif, diikuti oleh tetrasiklin dan oksitetrasiklin. Ekstrak jintan hitam menunjukkan hasil yang lebih bervariasi, meskipun tetap menunjukkan potensi antibakteri alami. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan dasar yang lebih kuat untuk pengendalian vibriosis di perikanan budidaya serta mendorong pengembangan alternatif antibakteri alami.