Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

PENGARUH PROGRAM INVESTASI DAN PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR TERHADAP PENGELUARAN ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA NEGARA (APBN) Wan Ridha Khairuna; Alya Febrina Harahap; Delvi Dede Amalia; Futri Wahyuni; Grace Silvia Manurung
Jurnal Ekonomi dan Manajemen Vol. 3 No. 2 (2024): Juni : Jurnal Ekonomi dan Manajemen
Publisher : Asosiasi Dosen Muda Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pembangunan infrastruktur dan investasi penting bagi ekonomi. Infrastruktur meningkatkan produktivitas dan kualitas hidup, sementara investasi memacu pertumbuhan ekonomi. APBN mendukung keduanya sebagai kebijakan fiskal untuk mengelola perekonomian. Pengeluaran untuk pendidikan, kesehatan, dan infrastruktur adalah investasi jangka panjang. Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh investasi dan infrastruktur terhadap APBN guna merancang kebijakan yang efektif dan efisien, serta mengatasi tantangan pengelolaan anggaran. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan deskriptif dan analisis regresi. Data sekunder dari laporan keuangan negara dan APBN periode 2014-2023 dianalisis untuk menggambarkan kondisi dan tren pengeluaran APBN. Uji normalitas, multikolinearitas, heteroskedastisitas, serta analisis regresi linier berganda digunakan untuk menguji hubungan antara program investasi, pembangunan infrastruktur, dan pengeluaran APBN. Pengolahan data menggunakan SPSS membantu memastikan validitas dan akurasi hasil. Berdasarkan hasil pembahasan dapat disimpulkan bahwa program investasi memberikan kontribusi positif terhadap pengeluaran APBN, sementara pembangunan infrastruktur tidak menunjukkan pengaruh yang signifikan. Penelitian ini memberikan dasar bagi pengambilan kebijakan yang lebih efektif dalam pengalokasian dana APBN, dengan fokus pada program investasi yang memberikan dampak positif. Disarankan untuk dilakukan penelitian lanjutan untuk mengevaluasi variabel lain yang mungkin mempengaruhi pengeluaran APBN dan memastikan hasil yang lebih komprehensif.
PENGARUH ELEKTRONIC WORD OF MOUTH TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK ERIGO DI SHOPEE Mijy Swandi Tanjung; Wan Ridha Khairuna; Marisa Angelica; Imamul Khaira; Zulkarnain Siregar
Musytari : Neraca Manajemen, Akuntansi, dan Ekonomi Vol. 5 No. 7 (2024): Musytari : Neraca Manajemen, Akuntansi, dan Ekonomi
Publisher : Cahaya Ilmu Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.8734/musytari.v5i7.3338

Abstract

Electronic word of mouth menitikberatkan kepada ulasan yang dilakukan oleh konsumen akan pandangannya tentang suatu produk atau jasa melalui media interet. Menurut econsultancy.com secara umum, sekitar 61% konsumen membaca ulasan online sebelum membuat keputusan pembelian atau memesan suatu produk. Sementara itu, sekitar 95% konsumen di Indonesia mempelajari produk dan layanan online lewat ponsel mereka. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan data primer. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi linear sederhana. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh antara electronic word of mouth pada produk Erigo yang diterapkan Shopee terhadap mahasiswa prodi manajemen Universitas Negeri Medan. Berdasarkan hasil pengujian pengaruh Electronic Word of Mouth terhadap Keputusan Pembelian pada konsumen Erigo pada mahasiswa Manajemen Universitas Negeri Medan adalah terdapat pengaruh positif dan signifikan sebesar 41,2% dan sisanya sebesar 58,8% merupakan variabel yang tidak diteliti.
Pengaruh Net Working Capital Dan Profitabilitas Terhadap Nilai Perusahaan dengan Growth Opportunity Sebagai Variabel Intervening pada Perusahaan Transportasi dan Logistik yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Periode 2019-2023 Wan Ridha Khairuna; Kustoro Budiarta
Majalah Ilmiah METHODA Vol. 15 No. 1 (2025): Majalah Ilmiah METHODA
Publisher : Universitas Methodist Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46880/methoda.Vol15No1.pp69-76

Abstract

This study aims to analyze the effect of Net Working Capital (NWC) and Profitability on Firm Value with Growth Opportunity as an intervening variable in transportation and logistics sector companies listed on the Indonesia Stock Exchange (IDX) for the period 2019–2023. The research method used is a quantitative approach with secondary data analysis obtained from the financial statements of companies listed on the IDX. The analysis technique used in this study is path analysis with the Partial Least Square (PLS-SEM) approach. The results of the study show that Net Working Capital (NWC) has a significant effect on Growth Opportunity, but does not directly affect Firm Value. Profitability has a positive and significant effect on Growth Opportunity and Firm Value, indicating that companies with high profitability tend to have better firm value. In addition, Growth Opportunity acts as an intervening variable that mediates the effect of Net Working Capital and Profitability on Firm Value. The implications of this study indicate that companies in the transportation and logistics sector need to pay attention to working capital management and increase profitability in order to maximize firm value. Increasing growth opportunities through the right investment strategy can help increase the company's attractiveness in the eyes of investors and strengthen the company's financial stability.