Claim Missing Document
Check
Articles

Found 10 Documents
Search

Pengaruh Struktur Modal, Profitabilitas dan Ukuran Perusahaan Terhadap Nilai Perusahaan Pada Perusahaan Manufaktur Sektor Aneka Industri yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Pada Tahun 2014-2018 Gusmiarni; Delviana Manalu, Theresia
JOURNAL INTELEKTUAL Vol 2 No 1 (2023): JOURNAL INTELEKTUAL
Publisher : LPPM STIE PPI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61635/jin.v2i1.144

Abstract

Introduction/Main Objectives: To determine the effect of capital structure, profitability and company size on firm value in manufacturing companies in various industrial sectors listed on the Indonesia Stock Exchange. Background Problems: The larger the company, the greater the funds needed for the company's operational activities with sources of funds coming from external parties which will affect the company's obligations with greater dependents. Novelty: Retesting on different industries, test periods and test equipment. Research Methods: The research sample consisted of 20 companies in various sectors of the manufacturing industry with the method used, namely purposive sampling, with an analysis tool, Eviews. Finding/Results: That capital structure has a negative and significant effect on firm value, profitability has a negative and significant effect on firm value, and firm size has a negative but not significant effect on firm value. Conclusion: In company policy, it is better to use own capital funds to finance the company's operational costs, not from debt.
Pengaruh Likuiditas, Leverage, dan Perputaran Aset Terhadap Kinerja Masa Depan Gusmiarni; Purwanti
JOURNAL INTELEKTUAL Vol 2 No 2 (2023): 2022-01-02-09-MERDA.pdf
Publisher : LPPM STIE PPI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61635/jin.v2i2.160

Abstract

Introduction/Main Objectives: To examine the effect of liquidity, leverage and asset turnover on the company's future performance both partially and simultaneously. Background Problem: To see whether the company can manage its current assets well to obtain profits and performance in the future. Novelty: This research re-examines previous research using secondary data in the form of financial report data for property and real estate sub-sector companies listed on the Indonesia Stock Exchange from 2018 to 2021. Research Method: Samples were taken from 20 companies using the proportional sampling method using using SPSS 24. Findings/Results: Partially liquidity has a negative and significant effect on future performance, leverage has a negative and significant effect on future performance, then asset turnover has a positive and significant effect on future performance. Meanwhile, simultaneously liquidity, leverage and asset turnover have a significant effect on future performance. Conclusion: Based on these results, all variables can be used as consideration in making decisions in order to improve the company's future performance.
Pengaruh Good Corporate Governance, Konservatisme Akuntansi dan Ukuran Perusahaan Terhadap Manajemen Laba pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2016-2020 Gusmiarni; Nofita Devi Alisa
Jurnal Akademi Akuntansi Indonesia Padang Vol. 2 No. 2 (2022): Oktober
Publisher : LPPM Akademi Akuntansi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31933/6kzpy551

Abstract

Salah satu tujuan pelaporan keuangan adalah menyediakan data keuangan yang menunjukkan keberhasilan perusahaan dalam menghasilkan laba. Karena laba dipandang sebagai deskripsi kondisi perusahaan dari waktu ke waktu dan digunakan sebagai alat pengambilan keputusan, manajer dapat memilih kebijakan akuntansi dan memanipulasi laba, praktik yang dikenal sebagai manajemen laba. Untuk mengurangi tindakan manajemen laba, diperlukan mekanisme yang disebut Good Corporate Governance untuk mengatur hubungan antara pemegang saham dan manajer. Manajemen laba seringkali dipengaruhi oleh kebijakan dalam pemilihan metode akuntansi; Oleh karena itu, diperlukan prinsip konservatisme akuntansi untuk menekan tindakan yang berlebihan dalam pelaporan keuangan. Akibatnya, baik usaha besar maupun kecil diharapkan terhindar dari tindakan manajemen laba. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Good Corporate Governance, Konservatisme Akuntansi dan Ukuran Perusahaan terhadap Manajemen Laba. Populasi penelitian ini adalah perusahaan manufaktur sector industri barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2016-2020. Purposive sampling digunakan dalam pemilihan sampel ini dan diperoleh sebanyak 12 perushaan, sehingga didapat sebanyak 60 unit analisis. Alat analisis.untuk menguji hipotesis mengunakan E-views 9, metode analisis data penelitian ini yaitu analisis statistik deskriptif, uji asumsi klasik dan uji kelayakan model dengan menggunakan model regresi data panel. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa secara parsial good corporate governance dan ukuran perusahaan tidak berpengaruh terhadap manajemen laba, tetapi konservatisme akuntansi berpengaruh terhadap manjemen laba.
Pengaruh Pandemi Covid-19, Pemberlakuan PSBB, Dan Pemberlakuan PPKM Terhadap Indeks Saham LQ45 Gusmiarni; Venia Thiofanny
Jurnal Akademi Akuntansi Indonesia Padang Vol. 3 No. 1 (2023): April
Publisher : LPPM Akademi Akuntansi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31933/6sd2dt94

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meneliti dan menganalisis apakah pandemi covid- 19, pemberlakuan PSBB, dan pemberlakuan PPKM memberikan pengaruh terhadap indeks saham LQ45. Penelitian ini menggunakan data sekunder dengan mengambil sampel data closing price harian indeks LQ45 selama sebulan sebelum dan sebulan sesudah masing-masing peristiwa. Data dianalisis dengan model uji sampel berpasangan (paired sample t-test) menggunakan aplikasi olah data IBM SPSS 25. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan pada indeks saham LQ45 antara sebelum dan sesudah Indonesia dilanda pandemi covid-19 yang dibuktikan dengan nilai Sig. (2-tailed) sebesar 0,000 yang lebih kecil dari 0,05. Hasil penelitian untuk variabel penerapan PSBB menunjukkan nilai Sig. (2-tailed) sebesar 0,732 yang lebih besar dari 0,05 yang berarti tidak terdapat perbedaan signifikan pada indeks LQ45 antara sebelum dan setelah pemberlakuan PSBB. Sedangkan untuk variabel penerapan PPKM, nilai Sig. (2-tailed) adalah sebesar 0,004. Nilai tersebut lebih kecil dari 0,05 sehingga mengindikasikan bahwa terdapat perbedaan signifikan pada indeks LQ45 antara sebelum dan sesudah penerapan PPKM.
Pengaruh Current Ratio (CR), Net Profit Margin (NPM) dan Return on Equity (ROE) terhadap Harga Saham pada Perusahaan Food and Beverage di Bursa Efek Indonesia tahun 2018-2022 Gusmiarni; Devi Yunitasari Sunaryo Putri
Jurnal Akademi Akuntansi Indonesia Padang Vol. 4 No. 1 (2024): April
Publisher : LPPM Akademi Akuntansi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31933/e7jzrf59

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mengetahui pengaruh Current Ratio (CR), Net Profit Margin (NPM), dan Return on Equity (ROE) terhadap harga saham pada perusahaan food and beverage yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2018 – 2022. Sampel ditentukan dengan metode purposive sampling. Populasi penelitian berjumlah 73 perusahaan. Telah diperoleh 18 perusahaan yang memenuhi kriteria-kriteria sebagai sampel penelitian dengan jumlah observasi 90. Pada penelitian ini, data termasuk dalam data sekunder dan dianalisis dengan metode regresi data panel dengan aplikasi Eviews 13.0. Novelty pada penelitian ini adalah pembaharuan pada tahun penelitan sampai pada 2022, selanjutnya perbedaan terletak pada metode analisisnya. Berdasarkan analisis secara parsial, disimpulkan bahwa Current Ratio (CR), Net Profit Margin (NPM), dan Return on Equity (ROE) tidak berpengaruh terhadap harga saham. Hasil penelitian ini secara simultan menunjukan bahwa Current Ratio (CR), Net Profit Margin (NPM), dan Return on Equity (ROE) tidak berpengaruh secara bersama-sama terhadap harga saham. Implikasi teoritis untuk peneliti selanjutnya bisa dilanjutkan dengan periode waktu yang lebih panjang, memperluas sampel, dan mempertimbangkan penambahan variabel.
Analisis Pengaruh Struktur Modal, Kebijakan Dividend Dan Kinerja Keuangan Terhadap Nilai Perusahaan: Studi Kasus Terhadap Perusahaan Manufaktur Di Sektor Industri Barang Konsumsi Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Pada Tahun 2019 - 2023 Gusmiarni; Setyawati Mawar, Helita
Jurnal Akademi Akuntansi Indonesia Padang Vol. 4 No. 2 (2024): Oktober
Publisher : LPPM Akademi Akuntansi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31933/wmndpm60

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh struktur modal, kebijakan dividen dan kinerja keuangan terhadap nilai perusahaan. Objek yang digunakan adalah perusahaan manufaktur di sektor industri barang konsumsi yang terdaftar di BEI tahun 2019-2023. Dalam penelitian ini menggunakan data sekunder. Metode penelitian menggunakan data kuantitatif. Didalam penelitian ini menggunakan teori signal dan trade-off theory. Teori siknyal berupa informasi yang dijelaskan dalam menyajikan informasi keuangan. Trade off theory adalah keseimbangan antara manfaat dan pengorbanan yang dihasilkan dari penggunaan hutang. Sampel penelitian ini menggunakan purposive sampling yang memenuhi kriteria sampel 9 sehingga diperoleh data 45 data dari perusahaan manufaktur sektor industri barang konsumsi yang tercatat di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2019-2023. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan Teknik analisis dengan regresi data panel, dengan metode model yang dipilih Random Effect Model (REM). Untuk melakukan analisis penulis menggunakan program Eviews 12. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa Struktur Modal (DER) dan Kebijakan Dividen (DPR) tidak berpengaruh terhadap Nilai Perusahaan. Sedangkan Kinerja Keuangan (ROA) berpengaruh terhadap Nilai Perusahaan. Secara simultan Struktur Modal, Kebijakan Dividen, dan Kinerja Keuangan berpengaruh terhadap Nilai Perusahaan. Keterbaruan penelitian ini yaitu menggunakan tahun penelitian terbaru yaitu tahun 2023 yang berbeda dengan penelitian terdahulu. Penelitian ini berimplikasi penelitian sesuai informasi sebagai sinyal positif yang mampu menaikan market value dan menaikan volume perdagangan saham sehingga dapat berdampak pada pertumbuhan investasi yang akhirnya menaikan nilai.
The Effect of Profitability and Capital Structure on Stock Returns with Earnings Management as an Intervening Variable: Study on Food and Beverage Subsector Companies Listed on the Indonesia Stock Exchange 2012-2021 Gusmiarni
JOURNAL INTELEKTUAL Vol 3 No 1 (2024): JOURNAL INTELEKTUAL
Publisher : LPPM STIE PPI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61635/jin.v3i1.189

Abstract

Introduction/Main Objectives:. To test the effect of Profitability and Capital Structure on Stock Returns with Earnings Management as an Intervening Variable. Background Problems: The performance of the food and beverage industry during the 2015-2019 period grew by an average of 8.16%, investment realization in the manufacturing sector reached IDR 1,348.9 trillion with the most popular and promising main sector being the Food Industry. Novelty: Adding intervening variables to the test and testing the direct and indirect effects on the Food and Beverage industry. Research Methods: Quantitative with secondary data types in the form of financial reports obtained from the Indonesia Stock Exchange website. Findings/Results: Profitability has no effect on Earnings Management, Capital structure has an effect on Earnings Management, Profitability has an effect on Stock Returns, Capital structure and earnings management have no effect on Stock Returns and partially show that Earnings Management is unable to mediate the effect of Profitability and Capital structure on Stock Returns. Conclusion: Always look at financial reports (fundamentals) from various aspects, not only looking at the size of profitability and capital structure, this is to get more accurate information.
Pengaruh Efisiensi Beban Operasional, Current Ratio Dan Debt To Equity Terhadap Kinerja Keuangan Pada Perusahaan Perhotelan Di BEI Tahun 2019-2023 Hanjani, Muthia; Gusmiarni; Nursina
Jurnal Akademi Akuntansi Indonesia Padang Vol. 5 No. 1 (2025): April
Publisher : LPPM Akademi Akuntansi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31933/dambxm39

Abstract

Pandemi Covid-19 telah berdampak signifikan pada berbagai sektor ekonomi, termasuk industri perhotelan. Penurunan drastis tingkat hunian dan pendapatan operasional menyebabkan tantangan besar bagi perusahaan-perusahaan di sektor ini. Penelitian ini bertujuan untuk menginvestigasi pengaruh beban operasional dan pendapatan operasional (BOPO), current ratio (CR), dan debt to equity ratio (DER) terhadap return on asset (ROA) pada perusahaan perhotelan di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2019-2023. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan teknik pengumpulan data dari laporan keuangan 10 perusahaan perhotelan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa BOPO memiliki pengaruh negatif dan signifikan terhadap ROA, yang berarti semakin tinggi BOPO, semakin rendah tingkat kinerja keuangan perusahaan yang diukur dengan ROA karena tingginya beban operasional. Sebaliknya, CR memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap ROA, menunjukkan bahwa likuiditas yang baik mampu membuat perusahaan untuk lebih efektif dalam mengelola aset lancarnya dan meningkatkan profitabilitas. DER memiliki pengaruh negatif dan signifikan terhadap ROA, mengindikasikan bahwa utang yang tinggi mengurangi kemampuan perusahaan untuk menghasilkan laba dari aset yang dimiliki. Secara simultan, pengelolaan yang efektif dari BOPO, CR, dan DER secara bersama-sama meningkatkan ROA, menciptakan kondisi keuangan yang sehat dan meningkatkan kemampuan perusahaan untuk memanfaatkan aset dalam menghasilkan laba.
Analisis Praktik Restatement Berdasarkan PSAK 208 pada Laporan Keuangan Perusahaan Publik Pupung Heru; Siti Sabria Lamusa; Gusmiarni
Jurnal Sosial Teknologi Vol. 5 No. 7 (2025): Jurnal Sosial dan Teknologi
Publisher : CV. Green Publisher Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59188/jurnalsostech.v5i7.32274

Abstract

Tindakan koreksi tersebut boleh dilakukan dengan berdasarkan pada kaidah yang berlaku dalam SAK. Tindakan ini diatur dalam PSAK No 208 yang mengatur tentang kebijakan akuntansi, perubahan estimasi akuntansi, dan koreksi kesalahan atas penyajian laporan keuangan perusahaan. Dalam penyusunan laporan keuangan perusahaan, perusahaan emiten menyajikan beberapa kesalahan seperti pengaplikasian kebijakan yang salah, kesalahan perhitungan, kesalahan pencatatan, dan lain-lain. Laporan keuangan memuat beberapa kesalahan pastinya harus segera dikoerksi oleh perusahaan yang bersangkutan agar tidak menyajikan informasi yang dapat menyesatkan para stakeholder terutama investor dalam mengambil keputusan terkait pengalokasian sumber dayanya ke dalam perusahaan. Penelitian ini menerapkan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Penelitian kualitatif dalam riset ini bertujuan untuk mengamati kondisi objek penelitian yakni fenomena restatement laporan keuangan untuk menghasilkan sebuah interpretasi atas fenomena tersebut. Menggunakan data perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2022-2023. yang melakukan restatement atas laporan keuangannya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa restatement perubahan kebijakan akuntansi dan estimasi akuntansi, berdasarkan signaling theory, memberikan sinyal positif karena dianggap menguntungkan bagi investor. Hal tersebut akan membangun pandangan positif dan kepercayaan dari para pemangku kepentingan, khususnya investor, dan dapat diidentifikasi sebagai bentuk kepedulian perusahaan. Sementara itu, restatement koreksi kesalahan memberikan sinyal negatif karena berpotensi memicu hilangnya kepercayaan investor. Kami menyimpulkan bahwa restatement informasi laporan keuangan mempengaruhi perubahan perilaku pengguna laporan keuangan.
Analysis of Business Knowledge and Experience in the Use of Accounting Information for Business Development Purwanti; Gusmiarni; Suhariyanto
JOURNAL INTELEKTUAL Vol 4 No 1 (2025): JOURNAL INTELEKTUAL
Publisher : LPPM STIE PPI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61635/jin.v4i1.208

Abstract

Introduction/Objective: This study aims to examine the influence of accounting knowledge and experience on business development with the use of accounting information as an intervening variable. Background of the Problem: MSMEs need business development driven by aspects of accounting information and knowledge and business experience by producing various varied results. Novelty: Analyzing the same variables according to previous research but adding intervening variables on MSME actors. Research Method: Using a quantitative approach, data was taken from MSME actors and samples using a random method with criteria obtained 37 samples and the analysis used was path analysis. Findings/Results: Accounting knowledge influences the use of accounting information and business development, business experience influences capital structure, use of accounting information and business development. The use of accounting information has a negative effect on business development and accounting knowledge and business experience do not mediate business development through the use of accounting information. Conclusion: These findings provide important implications in paying attention to global and technical economic factors so that they can be used as considerations before developing and investing in a company.