Nada, Luthfi Qothrun
Unknown Affiliation

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Analisis Tingkat Motivasi Belajar Mahasiswa Manajemen Pendidikan Islam Dalam Mata Kuliah Statistika Moh. Abdul Qohar; Ulya, Lia Himmatul; Nada, Luthfi Qothrun
MAXIMA : Jurnal Pendidikan Matematika Vol. 1 No. 2 (2024): MAXIMA: Jurnal Pendidikan Matematika
Publisher : Universitas KH. Mukhtar Syafaat Banyuwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30739/maxima.v1i2.2845

Abstract

Penelitian ini dilakukan di Universitas KH. Mukhtar Syafaat Blokagung bertujuan untuk mengetahui tingkat motivasi belajar mahasiswa manajemen pendidikan Islam pada mata kuliah statistika tahun pelajaran 2023/2024 dan mengetahui motivasi belajar mahasiswa pada setiap angka indikator. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan tingkat motivasi belajar mahasiswa manajemen pendidikan Islam semester 5 di Universitas KH. Mukhtar Syafaat Blokagung Banyuwangi tahun akademik 2023/2024 pada mata kuliah statistika tergolong sedang. Persentase motivasi belajar siswa menurut masing-masing indikator termasuk dalam kategori cukup.
Kajian Etnomatematika pada Pola Lantai Tari Gandrung sebagai Representasi Geometri Transformasi Allah, Ahmad Sofiyu; Nada, Luthfi Qothrun; Khumairo, Aininda Lakhma Al; Kusuma, Via Arik
Prosiding Seminar Nasional Pendidikan Matematika, Universitas Mulawarman Vol. 5 (2025): Upaya Pemanfaatan AI (Artificial Intelligence) dalam Meningkatkan Kualitas dan Inovas
Publisher : Program Studi Pendidikan Matematika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji unsur-unsur etnomatematika yang terkandung dalam pola lantai Tari Gandrung sebagai representasi dari konsep geometri transformasi. Tari Gandrung, sebagai warisan budaya Banyuwangi, tidak hanya memiliki nilai estetika dan simbolik, tetapi juga memuat konsep matematika yang terwujud dalam pola gerak penari di atas panggung. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan metode observasi non-partisipatif terhadap dokumentasi video dan foto pertunjukan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pola lantai dalam tari gandrung mengandung unsur: 1) simetri refleksi, terlihat dari formasi penari yang mencerminkan kesetangkupan gerakan kiri dan kanan. 2) translasi, tercermin pada perpindahan seragam penari dalam arah tertentu tanpa perubahan orientasi. 3) rotasi, ditunjukkan melalui gerakan memutar kelompok penari dalam pola melingkar. 4) serta adanya pengulangan ritmis dan pola geometris yang konsisten sepanjang pertunjukan. Pola-pola tersebut mencerminkan praktik matematika kontekstual dalam budaya lokal, menunjukkan bahwa unsur matematika telah terintegrasi secara alami dalam seni pertunjukan tradisional. Temuan ini diharapkan dapat berkontribusi dalam pelestarian budaya melalui pendekatan ilmiah serta menjadi referensi inovatif dalam pembelajaran matematika kontekstual di sekolah.