Hasanah, Intan Andriani
Unknown Affiliation

Published : 3 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Penanaman Akhlakul Karimah Melalui Filosofi Merdeka Belajar Siswa Sekolah Dasar Hasanah, Intan Andriani; Faisal, Faisal; Ihwanah, Al
Limas PGMI Vol 4 No 2 (2023): Limas Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Publisher : Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19109/limas_pgmi.v4i2.21255

Abstract

This research aims 1) To determine the cultivation of morals in class V students at SDIT Al Furqon Palembang. 2) To find out the approach to the philosophy of independent learning for class V students at SDIT Al Furqon Palembang. 3) To find out the factors that influence the cultivation of morals through an independent learning philosophy approach for class V students at SDIT Al Furqon Palembang. The data collection techniques are through observation, interviews and documentation. The results of this research show that 1) There is a school program that aims to instill good morals, namely PPA (Week for Cultivating Adab). 2) In implementing independent learning activities, the school has implemented them well. The independent learning program that supports the cultivation of morals is the P5 activity. 3) The supporting factors are a. teachers, b. parents, c. facilities, d. human resources. While the inhibiting factors are; a. consistency of activities, b. external environment, c. mindset or thought patterns.
Pendekatan Humanistik dalam Kurikulum Merdeka: Strategi Penguatan Pembelajaran Inklusif dan Berdiferensiasi di Madrasah Ibtidaiyah Hasanah, Intan Andriani; Sukiman, Sukiman
Pedagogik Journal of Islamic Elementary School Vol. 8 No. 2 (2025): Mey - August
Publisher : Institut Agama Islam Negeri Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24256/pijies.v8i2.7518

Abstract

Kurikulum Merdeka mendorong transformasi pendidikan yang lebih kontekstual, adaptif, dan berorientasi pada keberagaman peserta didik. Kajian ini bertujuan menganalisis peran pendekatan humanistik sebagai strategi penguatan pembelajaran inklusif dan berdiferensiasi di Madrasah Ibtidaiyah (MI). Penelitian ini menggunakan metode studi literatur dengan pendekatan kualitatif deskriptif. Data diperoleh dari 30 artikel ilmiah terbitan 2020–2025, dengan 15 artikel utama dianalisis mendalam melalui klasifikasi tematik. Hasil kajian menunjukkan bahwa pendekatan humanistik memiliki potensi besar dalam mendukung terciptanya ruang belajar yang empatik, adaptif, dan bermakna. Nilai-nilai seperti empati, penghargaan tanpa syarat, dan aktualisasi diri mendorong terciptanya lingkungan belajar yang mendukung kesejahteraan psikologis siswa. Implementasi pendekatan ini terbukti relevan dalam konteks Kurikulum Merdeka, khususnya melalui fleksibilitas capaian pembelajaran dan pelaksanaan diferensiasi. Meskipun demikian, ditemukan sejumlah tantangan, seperti keterbatasan pemahaman guru dan belum optimalnya budaya sekolah inklusif. Oleh karena itu, penguatan pelatihan guru berbasis nilai serta dokumentasi praktik baik menjadi strategi penting. Kajian ini merekomendasikan integrasi pendekatan humanistik sebagai kerangka nilai utama dalam pengembangan kurikulum MI yang berkelanjutan.
Menumbuhkan Literasi Digital Melalui Inovasi Pembelajaran berbasis YouTube di Sekolah Dasar Hayati, Lutfiah Isfa; Hasanah, Intan Andriani
Pedagogik Journal of Islamic Elementary School Vol. 8 No. 2 (2025): Mey - August
Publisher : Institut Agama Islam Negeri Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24256/pijies.v8i2.7941

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah guna mendapati usaha pengajar untuk menumbuhkan literasi digital melalui pengembangan pembelajaran berbasis YouTube di SD serta guna mendapati unsur-unsur yang memengaruhi upaya guru untuk menumbuhkan literasi digital melalui pengembangan pembelajaran berbasis YouTube di SD. Penelitian tersebut mamakai pendekatan kualitatif deskriptif. Narasumber pada penelitiannya yakni pengajar wali kelas 3A. Mengenai cara penghimpunan data yang dipakai pada penelitiannya yakni pengamatan, tanyajawab serta dokumentasi. Mengenai cara Analisa data yang dipakau yakni reduksi data, penyajian data serta penarikan simpulan. Temuan penelitiannya upaya yang dilakukan guru: (1) pengajar memakai teknologi digital atas proses pengajaran; (2) guru menyiapkan sarana yang diperlukan atas aktivitas menumbuhkan literasi digital; dan (3) guru memakai teknologi digital jadi sarana pengajaran. Adapun faktor yang mempengaruhi, faktor pendukungnya adalah adanya sarana serta prasarana yang tersedia melalui utuh laptop, kabel, proyektor, sound. Sedangkan faktor penghambatnya yakni minim tersedianya jaringan internet ataupun wifi atas pihak sekolah, waktu penjelasan materi yang lumayan lama sehingga menimbulkan rasa bosan pada siswa.