Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Peran Emosi Sebagai Mediasi Pengaruh Antara Pendidikan Karakter Terhadap Perilaku Sosial Oktavia, Emilda; Kusdyah R, Ike; Handoko, Yunus
JURNAL MANAJEMEN PENDIDIKAN Vol 13, No 2 (2025): Jurnal Manajemen Pendidikan
Publisher : Universitas Pakuan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33751/jmp.v13i2.12500

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pendidikan karakter terhadap perilaku sosial anak usia dini dengan emosi sebagai variabel mediasi. Studi ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei, melibatkan 60 guru PAUD Palm Kids Palembang sebagai responden. Instrumen penelitian dikembangkan berdasarkan indikator pendidikan karakter, emosi, dan perilaku sosial anak. Analisis data dilakukan menggunakan regresi linier sederhana dan analisis mediasi dengan uji Sobel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendidikan karakter berpengaruh positif dan signifikan terhadap emosi dan perilaku sosial. Selain itu, emosi juga berpengaruh signifikan terhadap perilaku sosial. Uji mediasi menunjukkan bahwa emosi memediasi secara signifikan pengaruh pendidikan karakter terhadap perilaku sosial anak. Dengan demikian, pendidikan karakter tidak hanya berdampak langsung pada perilaku sosial anak, tetapi juga secara tidak langsung melalui penguatan emosi. Hasil penelitian ini menggarisbawahi pentingnya integrasi pengembangan karakter dan emosi dalam pembelajaran anak usia dini guna membentuk perilaku sosial yang positif.
Pengaruh Pemberdayaan Lembaga, Pengetahuan, Pendidikan dan Pelatihan, dan Program Terhadap Ketangguhan Hotel dalam Menghadapi Ancaman Bencana di Kota Kupang Provinsi Nusa Tenggara Timur Lende Ndaparoka, Selvister; Kusdyah R, Ike; R. A, Agus
Journal of Economics and Business UBS Vol. 12 No. 1 (2023): Regular Issue
Publisher : Cv. Syntax Corporation Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52644/joeb.v12i1.151

Abstract

Kota Kupang merupakan kota di provinsi NTT yang selalu mengalami bencana. Bencana ini berdampak pada berbagai sector termasuk dunia usaha atau pelaku bisnis seperti hotel. Bencana telah dipastikan berpengaruh pada jalannya usaha bisnis. Hotel merupakan salah satu dunia usaha di Kota Kupang yang merasakan ancaman bencana. Penelitian ini bersifat kwantitatif. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui dan menganalisis bahwa Pemberdayaan Lembaga, Pengetahuan, Pendidikan dan Pelatihan,dan Program berpengaruh pada hotel dalam menghadapi bencana di Kota Kupang. Populasi hotel sebanyak 60 dengan sampel dipilih 30 responden (sampel jenuh). Analisis data menggunakan metode regresi linier berganda dengan menggunakan program SPSS for Windows Release 25.0. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa:1) Pemberdayaan lembaga berpengaruh positif pada ketangguhan hotel dalam menghadapi bencana di Kota Kupang. Berdasarkan uji analaisis data dinyatakan bahwa pemberdayaan lembaga berpengaruh secara signifikan terhadap ketangguhan;2) Pengetahuan berpengaruh positif pada ketangguhan hotel dalam menghadapi bencana di Kota Kupang. Hasil uji analisis hipotesis menjelaskan bahwa pengetahuan berpengaruh secara signifikan terhadap ketangguhan hotel dalam menghadapi bencana di Kota Kupang; 3) Pendidikan dan Pelatihan berpengaruh negatif pada ketangguhan pelaku bisnis dalam menghadapi bencana di Kota Kupang, 4) Program berpengaruh positif pada ketangguhan hotel dalam menghadapi bencana di Kota Kupang.