Andi Nur Syarif Hidayatullah
Universitas Muhammadiyah Gorontalo

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN NATURE BASED LEARNING TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS TEKS DESKRIPSI Andi Nur Syarif Hidayatullah; Nurfadliah; Suleman
Jurnal Pendidikan Sang Surya Vol. 10 No. 1 (2024): Jurnal Pendidikan Sang Surya
Publisher : LPPM Universitas Muhammadiyah Bulukumba

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56959/jpss.v10i1.198

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi adanya fakta lapangan menunjukkan rendahnya keterampilan mahasiswa dalam kemampuan menulis deskripsi dan juga kurangnya kreativitas seorang tenaga pengajar khususnya guru dan dosen dalam memilih model pembelajaran yang efektif untuk mengajarkan keterampilan dalam menulis. Penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh implementasi model pembelajaran nature based learning (NBL) terhadap kemampuan menulis teks deskripsi mahasiswa PGSD UMGo Angkatan ke 7 dengan menggunakan desain implementasi nonrandomized control group pretest-posttest design pada subjek penelitian yakni mahasiswa semester pertama PGSD angkatan ke 7. Data dikumpulkan dengan menggunakan tes karangan deskripsi dengan konsep alam lalu dianalisis secara deskriptif dan statistik yang menunjukkan hasil bahwa implementasi model ajar berbasis nature based learning berpengaruh terhadap kemampuan menulis teks deskripsi yang mana berada pada tingkat penguasaan indikator tulisan organisasi dan keefektifan penggunaan kalimat.
Literasi Bahasa di Sekolah Dasar Berbasis Video Ghibli Animation Hidayatullah, Andi Nur Syarif
PEDAGOGIKA Vol 16 No 1 (2025): Vol 16 No 1 2025: April
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37411/pedagogika.v16i1.3792

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji secara mendalam tentang penggunaan media pembelajaran video Ghibli Animation terhadap literasi bahasa pada siswa sekolah dasar. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Dari hasil penelitian diperoleh bahwa terjadi penguatan minat dan keterlibatan siswa selama sesi pelaksanaan pembelajaran dengan penggunaan media video Ghibli Animation. Hasil dari wawancara dengan guru mengungkapkan bahwa video Ghibli Animation sangat membantu siswa dalm memahami konteks bahasa dan meningkatkan keterampilan berpikir kritis. Penelitian ini juga menemukan bahwa penggunaan video Ghibli Animation berkontribusi pada pengembangan keterampilan menulis siswa. Kemudian temuan lain adalah keterampilan menyimak dan berbicara siswa juga mengalami penguatan setelah berpartisipasi dalam kegiatan pembelajaran. Berdasarkan hasil pengamatan dan wawancara siswa yang terlibat dalam pembelajaran menggunakan video Ghibli Animation mengungkapkan bahwa mereka lebih senang dan bersemangat untuk belajar. Meskipun video Ghibli animation terbukti untuk meningkatkan keterampilan literasi bahasa, penelitian ini juga mengidentifikasi beberapa tantangan yang dihadapi dalam penerapannya. Salah satu tantangan utama adalah keterbatasan waktu. Pembelajaran dengan video animasi memerlukan waktu tambahan untuk memutar video dan diskusi yang mendalam, yang dapat menyulitkan guru dalam menyesuaikan jadwal pelajaran. Selain itu, beberapa siswa mengalami kesulitan dalam memahami konsep-konsep budaya yang terkandung dalam video, yang memerlukan penjelasan lebih lanjut dari guru. Hal ini terutama terjadi pada siswa yang belum terbiasa dengan konteks budaya Jepang, yang sering menjadi tema dalam film-film Ghibli Animation.