Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

KOLABORASI BAHASA DAN KULINER: MEMPERKUAT DAYA TARIK WISATA KULINER DESA Ayu Melistyari Dewi, I Gusti; Isha Aprinica, Ni Putu; Muliadiasa, I Ketut; Ayu Gayatri Kesumayathi, Ida; Agustina, Arik
Berajah Journal Vol. 4 No. 3 (2024): Berajah Journal
Publisher : CV. Lafadz Jaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47353/bj.v4i3.346

Abstract

In this era of globalization full of competition, Serangan Village needs to continue to innovate and increase its attractiveness to attract more tourists. One promising strategy is to combine language and cuisine, creating a unique and unforgettable culinary tourism experience. The research method used in this research is a qualitative research method with data collection techniques, namely observation, interviews and documentation. The results of this research show that community participation through language and culinary arts is able to strengthen the tourist attraction for culinary delights in Serangan Village. The right strategy could be to empower POKDARWIS, especially those who can speak English, in collaborative language and culinary activities in Village.
PELATIHAN PENGOLAHAN VIRGIN COCONUT OIL (VCO) DI DESA CAU BELAYU, MARGA, TABANAN Luh Putu Tisna Sari, Ni; Putra Aditya, I Wayan; Gede Sari Dewi Astuti, Ni Luh; Putu Isha Aprinica, Ni; Ayu Gayatri Kesumayathi, Ida; Made Sri Rahayu, Ni; Widya Paramitha, Made
Publikasi Ilmiah Bidang Pengabdian Kepada Masyarakat (SIKEMAS) Vol. 3 No. 1 (2024): Artikel Pengabdian bulan April-Juni
Publisher : Lafadz Jaya Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47353/sikemas.v3i1.2215

Abstract

Desa Cau Belayu, Kecamatan Marga, Kabupaten Tabanan merupakan desa wisata yang memiliki potensi alam yang melimpah. Kondisi alam dan lahan yang cukup besar mengakibatkan Desa Cau Belayu kaya akan hasil pertanian dan perkebunannya, seperti kelapa. Namun, pengembangan aktivitas wisata di Desa Cau Belayu belum berjalan secara maksimal, mengingat masih lemahnya SDM yang berkaitan dengan jiwa kewirausahaan, belum adanya produk unggulan berbasis kelapa (something to buy) yang ditawarkan kepada wisatawan. Hal ini terkait lemahnya keterampilan masyarakat dalam mengolah buah kelapa untuk dijadikan Virgin Coconut Oil (VCO). Tujuan pengabdian ini untuk menjadikan Virgin Coconut Oil sebagai produk wisata Desa Cau Belayu melalui pelatihan pembuatan Virgin Coconut Oil (VCO) kepada Kelompok PKK dan POKDARWIS (Kelompok Sadar Wisata) Desa Cau Belayu. Analisis data yang digunakan adalah pendekatan kualitatif yang bermaksud untuk memahami fenomena dan melakukan percobaan terkait subjek penelitian melalui metode demontrasi. Hasil pengabdian ini adalah produk Virgin Coconut Oil melalui metode pengadukan (mixer) dan metode pancingan, lalu dikemas menjadi produk wisata menarik dan siap dipasarkan kepada wisatawan yang berkunjung. Kedepannya, diharapkan produk VCO ini mampu menjadi produk wisata unggulan bagi Desa Wisata Cau Belayu untuk dipasarkan kepada wisatawan yang berkunjung (something to buy) maupun proses produksinya dimanfaatkan sebagai atraksi wisata (something to do). Setelah pelatihan ini, diharapkan kelompok PKK dan POKDARWIS dapat mengembangkan Desa Cau Belayu sesuai dengan potensi yang dimiliki dengan memproduksi Virgin Coconut Oil sebagai usaha yang berkelanjutan.
OPTIMALISASI PEMASARAN DIGITAL WISATA MELALUI WORKSHOP VIDEO CONTENT CREATOR BAGI CALON PELAKU PARIWISATA: KOLABORASI BERSAMA BALI FILM SCHOOL Eka Wulandari, Ni Putu; Ayu Melistyari Dewi, I Gusti; Ayu Eka Suwintari, I Gusti; Juwita Sari, Retno; Ayu Gayatri Kesumayathi, Ida
Publikasi Ilmiah Bidang Pengabdian Kepada Masyarakat (SIKEMAS) Vol. 3 No. 1 (2024): Artikel Pengabdian bulan April-Juni
Publisher : Lafadz Jaya Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47353/sikemas.v3i1.2220

Abstract

Industri pariwisata merupakan sektor ekonomi yang sangat dinamis dan berperan signifikan dalam pembangunan ekonomi Indonesia. Bali, sebagai destinasi wisata unggulan, menarik jutaan wisatawan setiap tahun. Untuk mempertahankan daya tariknya, inovasi dalam pemasaran digital, khususnya melalui konten video, menjadi sangat penting. Menyikapi hal ini, mahasiswa Diploma Empat Manajemen Perhotelan IPB Internasional bersama Bali Film School mengadakan Workshop Video Content Creator bagi siswa SMK N 3 Denpasar. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan digital siswa dalam pembuatan konten video yang relevan untuk industri pariwisata. Workshop yang dilaksanakan pada 3 Juni 2024 ini melibatkan dua narasumber ahli dalam media digital yang memberikan materi komprehensif, mulai dari dasar-dasar pembuatan video hingga teknik lanjutan. Metodologi pelaksanaan mencakup persiapan, pelaksanaan, dan evaluasi kegiatan. Hasil workshop menunjukkan peningkatan keterampilan dan kreativitas peserta dalam membuat konten video yang menarik. Dukungan finansial dari IPB Internasional sebesar 5 juta rupiah sangat berperan dalam kesuksesan acara ini. Kesimpulan dari kegiatan ini adalah bahwa workshop berhasil memberikan manfaat signifikan dan mendorong kolaborasi antara dunia pendidikan dan industri pariwisata, yang dapat terus dikembangkan di masa depan.