Claim Missing Document
Check
Articles

Found 6 Documents
Search
Journal : Ulil Albab

Penerapan Metode Wahdah Dalam Meningkatkan Kualitas Hafalan Al Qur’An Santriwati Pondok Pesantren Salafiyyah Darusilmi Bintan Futihatus Sirriyah; Ria Kurniawaty
ULIL ALBAB : Jurnal Ilmiah Multidisiplin Vol. 4 No. 1: Desember 2024
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/jim.v4i1.7198

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui penerapan metode wahdah dalam meningkatkan kualitas hafalan al qur’an santriwati pondok pesantren salafiyyah darusilmi bintan. Hasil penelitian ini : berdasarkan hasil wawancara faktor yang mempengaruhi penerapan metode wahdah dalam meningkatkan kualitas hafalan Al-Qur’an santriwati Pondok Pesantren darussilmi Bintan maka didapati : Faktor Pendukung diantaranya adalah target hafalan yang harus di capai selama 6 tahun 30 Juz karena mendapat dukungan dari orang tua sehingga orang tua termotivasi untuk melanjutkan pendidikan di Pondok Pesantren Darussilmi. Dan adanya program karantina untuk pemenuhan standar hafalan Al-Qur’an Santriwati dan tersedianya waktu mengulang dalam menghafal Al-Qur’an. Faktor penghambat diantaranya adalah Masih ada anak yang ketika baru masuk pesantren belum memiliki kualitas bacaan Al-Qur’an yang baik sehingga membaca Al-Qur’an tidak menggunakan makhorijul huruf dan kaidah tajwid. Tingkat kemampuan santriwati berbeda dan sangat bervariasi sehingga target yang diharapkan ada yang tercapai 30 juz ada juga yang tidak tercapai.
Kepemimpinan Kepala Sekolah Berdasarkan Kecerdasan Emosional (EQ) Di Madrasah Ibtida’iyah Swasta (MIS) Raudhatul Qur’an Fitri Rahayu; Ria Kurniawaty
ULIL ALBAB : Jurnal Ilmiah Multidisiplin Vol. 4 No. 2: Januari 2025
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/jim.v4i2.7255

Abstract

Penelitian ini menganalisis kepemimpinan Kepala Sekolah MIS Raudhatul Qur’an  yang fokus dari sudut pandang kecerdasan emosionalnya. Penelitian dilakukan secara kualitatif yang menggambarkan kepemimpinan Kepala Sekolah Pendidikan Raudlatul Qur’an dan menganalisis sudut pandang kecerdasan emosi. Penelitian ini menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Pengujian validitas data menggunakan teknik triangulasi, yang dalam penelitian ini lebih ditekankan pada sumber teknik triangulasi. Sumbernya adalah semua warga negara dari pondasi dewan yang baik, lingkungan, orang-orang di sekitarnya termasuk guru-guru di SD, SMP dan kejuruan Raudlatul Qur’an . Sumber tersebut akan berisi data kepemimpinan Kepala Sekolah Raudlatul Qur’an berdasarkan kecerdasan emosi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, Kepala Sekolah Raudlatul Qur’an memiliki kepemimpinan yang baik dipandang dari sudut kecerdasan emosional. Hasil analisis menunjukkan bahwa Kepala Sekolah menjalankan kepemimpinan primal dengan sangat baik. Kepala Sekolah mengambil pendekatan emosional untuk semua warga dalam yayasan. Kepala Sekolah dapat membaca emosinya sendiri dan mengenali dampaknya menggunakan naluri untuk memandu keputusan, mengetahui kekuatan dan keterbatasan mereka, dapat mengendalikan emosi dan menunjukkan kejujuran dan integritas, kepercayaan. Kepala Sekolah memiliki kesadaran diri dan manajemen diri yang baik, kesadaran sosial yang baik dan manajemen hubungan yang baik.
Analisis Dampak Program Pendidikan Formal Dan Informal Terhadap Prestasi Akademik Santri Di Pondok Pesantren: (Studi Kasus di Pondok Pesantren Al Falah Assyafi’iyyah Batam) Rizzan, Rizzan; Ria Kurniawaty
ULIL ALBAB : Jurnal Ilmiah Multidisiplin Vol. 4 No. 2: Januari 2025
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/jim.v4i2.7111

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dampak program pendidikan formal dan informal terhadap prestasi akademik santri di Pondok Pesantren Al Falah Assyafi’iyyah Batam. Pendidikan formal dalam penelitian ini mencakup kurikulum nasional yang diimplementasikan di lingkungan pesantren, sedangkan pendidikan informal meliputi pembelajaran agama yang intensif seperti kajian kitab kuning dan penguatan akhlak santri. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan metode analisis SWOT untuk menggambarkan kekuatan, kelemahan, peluang, dan ancaman yang dihadapi pesantren dalam mengintegrasikan kedua program pendidikan ini. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendidikan formal memberikan kontribusi signifikan terhadap penguasaan akademik santri, sedangkan pendidikan informal berperan besar dalam pembentukan karakter dan motivasi belajar. Integrasi keduanya menghasilkan dampak positif yang saling melengkapi, di mana santri tidak hanya berkembang dalam aspek akademik, tetapi juga dalam nilai-nilai spiritual dan sosial. Meskipun demikian, terdapat tantangan berupa keterbatasan fasilitas dan sumber daya pengajar yang perlu diatasi melalui kolaborasi dengan pihak eksternal dan pemanfaatan teknologi. Penelitian ini menyimpulkan bahwa sinergi antara pendidikan formal dan informal merupakan strategi efektif untuk meningkatkan kualitas pendidikan di pondok pesantren. Rekomendasi diberikan untuk mengembangkan kurikulum yang lebih terintegrasi dan mendukung pembelajaran holistik guna mencetak generasi santri yang kompeten secara akademik dan berakhlak mulia.
Analisis Daya Saing Dan Penerapan Strategi Dalam Meningkatkan Mutu Lembaga Pendidikan Madrasah Ibtidaiyah Swasta Bintan Timur Tiwi Niscola; Ria Kurniawaty
ULIL ALBAB : Jurnal Ilmiah Multidisiplin Vol. 4 No. 2: Januari 2025
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/jim.v4i2.7156

Abstract

Artikel ini menganalisis daya saing dan penerapan strategi dalam meningkatkan mutu lembaga pendidikan madrasah ibtidaiyah swasta bintan timur. Hasil dalam penelitian ini menunjukkan bahwa Di madrasah ibtidaiyah bintan timur banyak siswa nya ini bertanda bahwa masyarakat mengetahui bahwa anak bukan hanya berprestasi tapi harus ber moral . dan di madrasah ini untuk biaya termasuk terjangkau. Murid – muridnya pun berprestasi non akademik yang menjadi daya tarik sendiri, guru dan tenaga pendidik lebih banyak pelatihan agar menjadikan guru berkompeten dan mampu mencetak generasi yang lebih berkualitas, pengelolaan sarana prasarana, mulai dari pengadaan, pemeliharaan dan perbaikan, hingga sampai pengembangan. Hal ini didasari oleh kenyataan bahwa madrasah yang paling mengetahui kebutuhan sarana dan prasarana, baik kecukupan, kesesuaian, maupun kemuktahirannya, output nya madrasah bisa mencetak generasi yang berkualitas sehingga mampu bersaing dengan sekolah unggul lainnya.
Strategi Pengembangan Peserta Didik Melalui Program Magang Dan Pengabdian Masyarakat : Studi Kasus di Madrasah Aliyah Idris Bintan Imam Azmar; Ria Kurniawaty
ULIL ALBAB : Jurnal Ilmiah Multidisiplin Vol. 4 No. 2: Januari 2025
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/jim.v4i2.7270

Abstract

Penelitian ini bertujuan agar siswa program magang dan pengabdian masyarakat bisa mengetahui kondisi spiritual masyarakat, kemampuan berbicara didepan umum (public speaking), dan mengenal serta belajar potensi bisnis UMKM daerah setempat yang dilakukan oleh siswa Madrasah Aliyah Idris Bintan. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif, subjek penelitiannya adalah peserta pengabdian yaitu kelas XI MA dan kepala sekolah. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner kepada peserta pengabdian dan wawancara kepada kepala sekolah disertai dokumentasi. Analisis data menggunakan analisis induktif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) merasakan mendapatkan pengalaman baru dan nilai karakter yang semakin tumbuh, seperti nilai kemandirian, kerjasama, percaya diri, peduli, budi pekerti, dan disipilin, (2) mengetahui kondisi spiritual masyarakat terkait pemahaman membaca Al Qur’an, (3) mampu berbicara didepan umum (public speaking) dalam mensosialisasikan sekolah/pondok pesantren, (4) mampu menguasai potensi bisnis UMKM daerah setempat, (5) kendala yang dihadapi dan solusi terhadap pelaksanaan kegiatan.
Pengaruh Penerapan Manajemen Strategi Terhadap Peningkatan Mutu Pendidikan : (Studi Kasus di Madrasah Aliyah Darul Falah Batam) Suaningrat, Suaningrat; Ria Kurniawaty
ULIL ALBAB : Jurnal Ilmiah Multidisiplin Vol. 4 No. 2: Januari 2025
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/jim.v4i2.7272

Abstract

Adanya penerapan manajemen strategi yang telah ditetapkan sebelumya, namun dalam hal ini masih perlu ditingkatkan karena masih terdapat beberapa kriteria mutu pendidikan yang belum maksimal seperti pemanfaatan sumber daya, pengadaan fasilitas dan pelayanan yang dapat menyebabkan kepuasan masyarakat berkurang serta masih terdapat pendidik yang belum propesional. Tahun Pelajaran 2021/2022. Penelitian ini merupakan penelitian Kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah semua tenaga pendidik dan kependidikan dalam lembaga sekolah, yakni (Kepala Sekolah, Staff dan guru) yang berjumlah 15 orang di Madrasah Aliyah Darul Falah Batam. Peneliti menggunakan sampel penelitian sampling jenuh yaitu teknik penentuan sampel bila semua anggota populasi digunakan sebagai sampel. Teknik pengumpulan data menggunakan penyebaran angket atau kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan bahwa gambaran penerapan manajemen strategi berada pada kategori sangat baik dengan presentase 90%. Gambaran peningkatan mutu pendidikan berada pada kategori sangat baik dengan presentase 93%. Variabel penerapan manajemen pendidikan (X) memperoleh nilai thitung sebesar 12.118 dengan signifikan pada 0,000 artinya hipotesis alternatif (Ha) diterima dan hipotesis nol (Ho) ditolak. Hipotesis alternatif (Ha) adalah Terdapat pengaruh antara penerapan manajemen strategi terhadap peningkatan mutu pendidikan.