Keamanan maritim merupakan aspek krusial dalam menjaga keberlanjutan dan kesejahteraan komunitas pesisir, terutama nelayan yang merupakan garda terdepan dalam eksploitasi sumber daya laut. Nelayan menghadapi berbagai ancaman seperti cuaca buruk, perompakan, dan illegal fishing, sehingga penting untuk mengembangkan strategi pendidikan keamanan maritim yang efektif guna meningkatkan kesadaran keamanan di kalangan nelayan. Penelitian ini menggunakan pendekatan studi literatur untuk mengidentifikasi, mengevaluasi, dan mensintesis penelitian terkait strategi pendidikan keamanan maritim. Hasil penelitian menunjukkan bahwa program pelatihan dan sertifikasi keselamatan dasar dapat meningkatkan kesadaran dan praktik keamanan nelayan, serta berdampak positif pada kesejahteraan ekonomi mereka. Selain itu, pendidikan moral dan kesadaran maritim yang diintegrasikan dalam kurikulum pendidikan tinggi dapat memperkuat kesadaran nasional terhadap keamanan maritim. Implementasi teknologi, seperti sistem peringatan maritim berbasis GPS, juga mendukung upaya peningkatan kesadaran keamanan. Kolaborasi antara pemerintah, komunitas nelayan, dan lembaga pendidikan sangat penting dalam pelaksanaan strategi ini. Pendidikan moral dan kesadaran maritim adalah komponen krusial yang dapat meningkatkan keselamatan dan kesejahteraan nelayan, serta menjaga keberlanjutan sumber daya laut. Investasi dalam pendidikan ini merupakan langkah strategis untuk mencapai keamanan maritim yang lebih baik dan berkelanjutan