Andani, Lusiana Novi
Unknown Affiliation

Published : 4 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

Rebana Sebagai Media Pembelajaran dalam Konsep Luas Lingkaran dengan Pendekatan RME (Realistic Mathematics Education) Andani, Lusiana Novi; Arfinanti, Nurul; Azka, Raekha
Polynom: Journal in Mathematics Education Vol. 1 No. 1 (2021): Juli 2021
Publisher : Pusat Studi Pengembangan Pembelajaran Matematika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.14421/polynom.2021.011-03

Abstract

Persepsi peserta didik terhadap mata pelajaran matematika masih tergolong kurang baik, mereka menganggap bahwa matematika merupakan pelajaran yang sulit sehingga enggan untuk mempelajarinya. Maka dari itu guru harus bisa meluruskan persepsi peserta didik tersebut. Salah satu caranya yaitu dengan menggunakan pendekatan yang tepat ketika menyampaikan materi pembelajaran. Pendekatan dalam belajar ada banyak macamnya salah satunya pendekatan RME (Realistic Mathematics Education). Pendekatan RME adalah pendekatan yang menggunakan realita kehidupan dan pengalaman belajar peserta didik. Pendekatan ini digunakan dalam proses pembelajaran matematika dengan harapan menjadikan peserta didik merasa lebih dekat dengan matematika. Benda konkret yang diambil dari benda sekitar kita seperti benda yang dapat kita temukan dalam kehidupan sehari-hari membuat peserta didik merasa lebih mudah memahami dan dapat merasakan pengalaman langsung dalam menemukan konsep matematika. Penelitian ini bertujuan mengeksplorasi tentang budaya rebana dalam materi bangun datar lingkaran. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan pendekatan teoritis. Bedasarkan hasil penelitian diperoleh hasil bahwa alat musik rebana memiliki manfaat dalam pembelajaran matematika dengan pendekatan RME (Realistic Mathematics Education) karena rebana tersebut banyak dijumpai di dalam kehidupan kita sehari-hari. Rebana berbentuk bundar dan pipih yang terdiri dari bingkai dan membran. Bingkai dan membran tersebut berbentuk lingkaran sehingga dapat dijadikan media pembelajaran materi bangun datar lingkaran. Sehingga dapat dilakukan perhitungan luas lingkaran pada bagian membran dan bingkai.
Pengaruh Pembelajaran Daring Terhadap Minat Belajar Matematika Siswa SMA Sederajat Andani, Lusiana Novi; Anisa Divani Salma; Ibrahim
Polynom: Journal in Mathematics Education Vol. 2 No. 1 (2022): Maret 2022
Publisher : Pusat Studi Pengembangan Pembelajaran Matematika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.14421/polynom.2022.021-06

Abstract

Pandemi Covid sudah melanda berbagai negara sejak akhir tahun 2019. Untuk memutus rantai penyebaran Covid-19 maka pemerintah meminta masyarakat untuk melaksanakan physical distancing yaitu dengan menghindari segala bentuk kerumunan, perkumpulan, dan pertemuan yang mengikutsertakan banyak orang serta menjaga jarak di antara masyarakat. Agar kegiatan pendidikan tidak terhenti maka salah satu alternatifnya yaitu pembelajaran dilakukan secara daring atau online. Pada saat pembelajaran daring siswa dituntut untuk memanage kegiatan belajarnya sendiri. Hal ini lah yang menyebabkan kurangnya minat belajar siswa karena siswa seringkali lalai dalam me-manage waktu saat mengikuti pembelajaran daring. Maka dari itu penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada atau tidaknya dan seberapa besar pengaruh pembelajaran daring dengan minat belajar siswa SMA Sederajat pada mata pelajaran matematika. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan jenis penelitian korelasional. Penelitian korelasi adalah sebuah penelitian yang melibatkan suatu tindakan pengumpulan data untuk memastikan adanya hubungan dan tingkat hubungan dari dua variabel atau lebih. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis regresi non linear, yaitu salah satu metode analisis regresi untuk memperoleh model non linear yang digunakan untuk mengetahui adanya dan tingkat hubungan antara variabel dependen dan variabel independen. Hasil dari penelitian ini yaitu minat belajar siswa pada pembelajaran daring berada pada kategori sedang dan tinggi. Pembelajaran daring mempengaruhi minat belajar siswa sebesar 91.5%. Jadi pembelajaran daring sangat menentukan minat belajar siswa.
Pengaruh Pembelajaran Daring Terhadap Minat Belajar Matematika Siswa SMA Sederajat Andani, Lusiana Novi
Polynom: Journal in Mathematics Education Vol. 2 No. 2 (2022): Juli 2022
Publisher : Pusat Studi Pengembangan Pembelajaran Matematika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.14421/polynom.2022.22.110-117

Abstract

Pandemi Covid sudah melanda berbagai negara sejak akhir tahun 2019. Untuk memutus rantai penyebaran Covid-19 maka pemerintah meminta masyarakat untuk melaksanakan physical distancing yaitu dengan menghindari segala bentuk kerumunan, perkumpulan, dan pertemuan yang mengikutsertakan banyak orang serta menjaga jarak di antara masyarakat. Agar kegiatan pendidikan tidak terhenti maka salah satu alternatifnya yaitu pembelajaran dilakukan secara daring atau online. Pada saat pembelajaran daring siswa dituntut untuk memanage kegiatan belajarnya sendiri. Hal ini lah yang menyebabkan kurangnya minat belajar siswa karena siswa seringkali lalai dalam me-manage waktu saat mengikuti pembelajaran daring. Maka dari itu penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada atau tidaknya dan seberapa besar pengaruh pembelajaran daring dengan minat belajar siswa SMA Sederajat pada mata pelajaran matematika. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan jenis penelitian korelasional. Penelitian korelasi adalah sebuah penelitian yang melibatkan suatu tindakan pengumpulan data untuk memastikan adanya hubungan dan tingkat hubungan dari dua variabel atau lebih. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis regresi non linear, yaitu salah satu metode analisis regresi untuk memperoleh model non linear yang digunakan untuk mengetahui adanya dan tingkat hubungan antara variabel dependen dan variabel independen. Hasil dari penelitian ini yaitu minat belajar siswa pada pembelajaran daring berada pada kategori sedang dan tinggi. Pembelajaran daring mempengaruhi minat belajar siswa sebesar 91.5%. Jadi pembelajaran daring sangat menentukan minat belajar siswa.
Analisis Kesiapan Guru Matematika Bersertifikasi dan Non Sertifikasi dalam Pembelajaran Tatap Muka Terbatas Andani, Lusiana Novi; Aulia Farida; Rindi Muktiana; Sumbaji Putranto
Polynom: Journal in Mathematics Education Vol. 2 No. 2 (2022): Juli 2022
Publisher : Pusat Studi Pengembangan Pembelajaran Matematika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.14421/polynom.2022.022-03

Abstract

Pandemi Covid-19 yang melanda dunia saat ini, berdampak pada sistem pembelajaran di sekolah yang mulanya dilakukan secara luring berubah menjadi pembelajaran daring. Hal tersebut menimbulkan problem ketidaksiapan guru dalam pembelajaran daring. Selain itu, tenaga kependidikan dituntut untuk mengadakan pembelajaran tatap muka terbatas yang pastinya memerlukan persiapan dan kesiapan secara matang. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kesiapan guru matematika dalam pembelajaran tatap muka terbatas. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif deskriptif. Sampel dalam penelitian ini merupakan guru matematika sertifikasi dan non sertifikasi. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan membagikan angket/kuesioner dan wawancara terstruktur. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini meliputi, reduksi data, penyajian data, verifikasi data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 13 responden hampir seluruh responden sudah mempersiapkan PTM terbatas pada pembelajaran matematika selama masa pandemi. Sebelum pelaksanaan PTM terbatas, responden mempersiapkan rencana pembelajaran yang meliputi RPP (Rencana Pelaksanaan Pembelajaran), silabus, modul, LKS (Lembar Kerja Siswa), buku pelajaran, dan lain – lain.