Claim Missing Document
Check
Articles

Found 28 Documents
Search

PELATIHAN LITERASI KEUANGAN BAGI USAHA MIKRO KECIL DAN MENENGAH (UMKM) DI KELURAHAN DWIKORA Simanjuntak, Owen De Pinto; Rosanna Purba
Jurnal Abdimas Mutiara Vol. 3 No. 1 (2022): JURNAL ABDIMAS MUTIARA (In Press)
Publisher : Universitas Sari Mutiara Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Literasi keuangan adalah pengetahuan atau kemampuan untuk mengelola keuangan. Menurut OJK literasi keuangan adalah rangkaian proses atau aktivitas untuk meningkatkan pengetahuan, keyakinan dan keterampilan konsumen dan masyarakat luas sehingga mereka mampu mengelola keuangan dengan baik. Dalam hal keuangan, kecerdasan finansial ini meliputi 4 aspek yaitu bagaimana mendapatkan uang, bagaimana mengelola uang, bagaimana menyimpan uang dan bagaimana menggunakan uang. Dari definisi sederhana ini, kita menjadi tahu bahwa sebagian besar masyarakat masih berkutat pada bagaimana mendapatkan uang, belum memikirkan tiga aspek lainnya. Tujuan dan manfaat dari pengabdian masyarakat ini yaitu memahami dan melakukan literasi keuangan bagi usaha kecil. Kegiatan pengabdian masyarakat yang dilaksanakan pada UMKM di Kelurahan Dwikora terdapat beberapa kesimpulan sebagai berikut : (1) Kegiatan terlaksana sesuai dengan tujuan dan rencana, (2) Kegiatan ini mendapat sambutan yang baik dari UMKM di Kelurahan Dwikora dan (3) Kegiatan ini memberikan dampak positif bagi peserta
Pendidikan Keuangan Dalam Meningkatkan Inovasi Berwirausaha Pemuda/I Jemaat HKBP Rogate Pasca Pandemi Covid Rika Mei Hayani Ginting; Rosanna Purba; Renika Hasibuan
Jurnal Abdimas Mutiara Vol. 4 No. 2 (2023): JURNAL ABDIMAS MUTIARA
Publisher : Universitas Sari Mutiara Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kegiatan pengabdian masyarakat yang dilaksanakan bertujuan meningkatkan pemahaman tentang pengetahuan keuangn serta meningkatkan motivasi berwirausaha pada pemuda/I Jemaat HKBP Rogate. Permasalahan yang dihadapi adalah dimana mereka berada pada masa transisi perubahan pola hidup siswa menjadi mahasiswa sehingga dituntut untuk bisa bertanggung jawab atas permasalahan yang timbul seperti halnya dalam bidang keuangan, mengingat kebanyakan mahasiswa belum memiliki penghasilan, sehingga untuk memenuhi kebutuhannya masih tergantung pada pemberian orang tua, sementara saat ini anak muda tumbuh di tengah-tengah budaya kredit, pinjaman online cepat, perilaku boros dan konsumtif yang difasilitasi sistem belanja online yang mudah diakses, tanpa diimbangi dengan pengetahuan dan sikap mengenai kewajiban yang diemban. Hasil dari kegiatan sosialisasi ini ialah pra sosialisasi 93% menyatakan belum mengetahui dan memahami dengan baik tentang keuangan dan wirausaha. Sedangkan 7% lainnya menyatakan mengerti keuangan dikarenakan sudah memiliki usaha kecil-kecilan yang dikelola secara pribadi. Selanjutnya pasca sosialisasi 100% pemuda/i jemaat HKPB Rogate mengetahui dan memahami dengan baik tentang pendidikan keuangan dalam meningkatkan inovasi kewirausahaan. Peserta mulai memaknai pentingnya pengetahuan tentang keuangan didalam kehidupan serta bagaimana berwirausaha yang baik.
Pelatihan Penyusunan Laporan Keuangan di Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Langkat Rosanna Purba; Rika Mei Hayani Ginting; Ernita Siagian
Jurnal Abdimas Mutiara Vol. 5 No. 1 (2024): JURNAL ABDIMAS MUTIARA
Publisher : Universitas Sari Mutiara Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kegiatan pengabdian masyarakat yang dilaksanakan bertujuan untuk memberikan pelatihan penyusunan laporan keuangan kepada anggota Kwartir Cabang Gerakan Pramuka langkat. Permasalahan yang dihadapi adalah Belum adanya laporan keuangan yang disajikan oleh peserta dalam mengelola usahanya menyebabkan sulit dalam menentukan posisi keuangan (aset, utang dan modal) serta laba rugi riil atas usaha yang dijalankan. Hasil dari kegiatan ini peserta dapat mengetahui dan memahami penyusunan laporan keuangan yang baik dan benar.Melalui pelatihan ini, peserta dapat memperoleh pengetahuan dan keterampilan baru tentang pembukuan sederhana yang dapat membantu mereka mengelola keuangan usaha mereka dengan lebih baik. Membuat laporan keuangan yang lebih teratur dan transparan, serta memonitor perkembangan teratur dan transparan, serta memonitor perkembangan usaha yang lebih efektif.
Pelatihan Penyusunan Laporan Keuangan Berbasis Excell For Accounting (EFA) Dalam Meningkatkan Kinerja Akuntansi Dan Keuangan Di Klinik Pratama Millenium Ginting, Rika Mei Hayani; Rosanna Purba; Renika Hasibuan; Tiopan Manogari Buulolo; Simon Tirta Juang Laowo; Advent Putra Gulo
Jurnal Abdimas Mutiara Vol. 5 No. 2 (2024): JURNAL ABDIMAS MUTIARA
Publisher : Universitas Sari Mutiara Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Laporan keuangan menjadi salah satu komponen mutlak yang harus dimiliki oleh sebuah perusahaan yang merupakan syarat untuk pengembangan bisnis. Pentingnya mengedepankan, menumbuhkan kebiasaan mencatat dan mengatur laporan keuangan sesuai dengan standar akuntansi sangat berguna bagi aktifitas perusahaan atau manajemen dalam mengambil keputusan. Informasi ini sangat penting artinya untuk perencanaan, pengendalian, dan pengambilan keputusan yang efektif untuk kelangsungan hidup perusahaan. Ada beberapa hal yang menjadi penghambat bagi para perusahaan dalam mengelola keuangan dan menyusun laporan keuangannya yaitu, rendahnya tingkat pendidikan, kurangnya pemahaman mengenai tata kelola keuangan dalam menyusun laporan keuangan, dan masih kurangnya pelatihan dalam pengelolaan keuangan dan penyusunan laporan keuangan. Oleh karena itu setiap perusahaan diharapkan memberikan pelatihan terkait penyusunan laporan keuangan yang sesuai dengan standar akuntansi. Hasil dari kegiatan ini adalah disaat pra pelatihan 100% menyatakan belum mengetahui dan memahami dengan baik tentang penyusunan laporan keuangan berbasis Excell For Accounting (EFA). Selanjutnya pasca pelatihan 100% peserta mengetahui dan memahami dengan baik tentang penyusunan laporan keuangan berbasis Excell For Accounting (EFA).
Sosialisasi Pemadanan NIK Sebagai NPWP Pada Pegawai PT. Mitra Sejati Rezeki Hasibuan, Renika; Rika Mei Hayani Ginting; Rosanna Purba
Jurnal Abdimas Mutiara Vol. 6 No. 1 (2025): JURNAL ABDIMAS MUTIARA
Publisher : Universitas Sari Mutiara Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pemadanan NIK menjadi NPWP bukan hanya sekedar langkah administratif, tetapi sebuah upaya untuk meningkatkan kesadaran perpajakan, efisiensi administrasi, dan keterlibatan masyarakat dalam pembangunan nasional. Dengan pemadanan NIK menjadi NPWP akan tercipta Single Identification Number (SIN) sehingga untuk keperluan administrasi, masyarakat cukup membawa 1 kartu saja yaitu KTP. Pemerintah berharap melalui terobosan ini dapat meningkatkan kepatuhan pajak. Hasil dari kegiatan ini adalah disaat pre test yang disebar melalui kuesioner menunjukkan pra pelatihan 97% menyatakan belum mengetahui dan memahami dengan baik tentang pemadanan NIK sebagai NPWP. Sedangkan hasil post test menunjukkan 100% peserta mengetahui dan memahami dengan baik pemadanan NIK sebagai NPWP.
SADAR PAJAK: EDUKASI PEMADANAN NIK SEBAGAI NPWP PADA PEGAWAI PT. ASURANSI INTRA ASIA CABANG MEDAN Rosanna Purba; Renika Hasibuan; Rika Mei Hayani Ginting
Jurnal Abdimas Mutiara Vol. 6 No. 2 (2025): JURNAL ABDIMAS MUTIARA (IN PRESS)
Publisher : Universitas Sari Mutiara Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51544/jam.v6i2.6243

Abstract

Kegiatan “Sadar Pajak: Edukasi Pemadanan NIK Sebagai NPWP” bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan pemahaman pegawai PT. Asuransi Intra Asia Cabang Medan terhadap kebijakan pemadanan Nomor Induk Kependudukan (NIK) sebagai Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) sesuai dengan peraturan terbaru Direktorat Jenderal Pajak. Kegiatan ini dilaksanakan melalui pendekatan edukatif berupa sosialisasi, diskusi interaktif, serta pendampingan teknis dalam proses pemadanan data. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan pemahaman pegawai terhadap pentingnya pemadanan NIK menjadi NPWP dalam mendukung administrasi perpajakan yang lebih efisien dan terintegrasi. Selain itu, kegiatan ini mendorong partisipasi aktif pegawai dalam menjalankan kewajiban perpajakan secara tepat dan benar. Dengan edukasi ini, diharapkan tercipta budaya sadar pajak yang berkelanjutan di lingkungan kerja
PELATIHAN AKUNTANSI PENCATATAN KEUANGAN BAGI IBU PKK DI KECAMATAN MEDAN TUNTUNGAN Hasibuan, Renika; Rosanna Purba
Jurnal Abdimas Mutiara Vol. 1 No. 1 (2020): JURNAL ABDIMAS MUTIARA
Publisher : Universitas Sari Mutiara Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Akuntansi adalah suatu proses mencatat, mengklasifikasi, mengolah, mengolah dan menyajikan data, transaksi serta kejadian yang berhubungan dengan keuangan sehingga mudah dimengerti dalam pengambilan keputusan. Saat ini ilmu akuntansi mengalami perkembangan sangat pesat. Dahulu akuntansi digunakan sebagai sumber informasi utama dalam setiap transaski bisnis seperti penetapan harga jual, sampai untuk mengetahui apakah perusahaan mengalami keuntungan atau malahan rugi. Namun, saat ini akuntansi tidak hanya berbicara tentang transaksi pada perusahaan saja. Akuntansi juga dibutuhkan oleh industri kecil, industri rumahan bahkan pada organisasi terkecil yang dikenal manusia yaitu rumah tangga. Akuntansi sebagai salah satu disiplin ilmu pengetahuan yang syarat nilai tentunya dapat dijadikan sebuha upaya untuk mengkokohkan nilai – nilai institusi masyarakat dalam rangka pengelolaan keuangan keluarga/rumah tangga sehingga akuntabilitas individu dalam kehidupan keluarga sehari – hari dapat diwujudkan. Tujuan dan manfaat dari pengabdian masyarakat ini yaitu mampu memahami betapa pentingnya pelatihan tentang akuntansi dalam pengelolaan keuangan Pelaksanaan kegiatan pengabdian masyarakat yang dilaksanakan pada ibu PKK di Kecamatan Medan Tuntungan terdapat beberapa kesimpulan sebagai berikut : (1) Kegiatan terlaksana sesuai dengan tujuan dan rencana, (2) Kegiatan ini mendapat sambutan yang baik dari Ibu PKK Di Kecamatan Medan Tuntungan dan (3) Kegiatan ini memberikan dampak positif bagi peserta
Pengaruh Profitabilitas, Tata Kelola Perusahaan Dan Penghindaran Pajak terhadap Nilai Perusahaan Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2017-2020 Rika Mei Hayani Ginting; Rosanna Purba; Renika Hasibuan
JURNAL TEKNOLOGI KESEHATAN DAN ILMU SOSIAL (TEKESNOS) Vol. 5 No. 1 (2023): JURNAL TEKNOLOGI, KESEHATAN DAN ILMU SOSIAL (TEKESNOS)
Publisher : Universitas Sari Mutiara Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This study aims to determine whether profitability, corporate governance and tax avoidance affect the firm value of manufacturing companies listed on the Indonesia Stock Exchange in 2017-2020 partially and simultaneously. The population in this study were 147 companies. The sampling method used was purposive sampling method, so that 38 companies were obtained as samples for 4 years of observation with 152 samples of observations. The research data were obtained from the annual financial reports of the sample companies which were downloaded via the IDX website, namely www.idx.co.id and the official websites of each company. The data analysis technique used is multiple linear regression analysis using SPSS 17. Based on the results of the study, it shows that profitability, independent board of commissioners, managerial ownership have an effect on firm value partially, and tax avoidance has no effect on firm value partially and profitability, independent board of commissioners , managerial ownership and tax avoidance affect firm value simultaneously.