Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pembuatan Pupuk Organik Cair (POC) dan Bokashi Padat Serta Pengaplikasian Bagi Tim Penggerak PKK Kecamatan Kanigaran, Kota Probolinggo Hartanti, Aprilia; Suyani, Ida Sugeng; Sulistiyowati, Retno; Zuhroh, Mimik Umi; Su’ud, Mochamad
Abdimas Galuh Vol 7, No 1 (2025): Maret 2025
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25157/ag.v7i1.17816

Abstract

Pengelolaan limbah organik, seperti limbah kulit bawang merah dan sisa sayuran, merupakan tantangan yang dihadapi masyarakat Kecamatan Kanigaran, Kota Probolinggo. Pemanfaatan limbah organik menjadi produk bermanfaat, seperti pupuk organik cair (POC) dan bokashi padat, belum optimal akibat rendahnya pengetahuan dan keterampilan masyarakat. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan kemampuan Tim Penggerak PKK dalam mengolah limbah organik menjadi pupuk yang ramah lingkungan. Program terdiri atas penyuluhan tentang pentingnya pengelolaan limbah, demonstrasi pembuatan POC dari limbah kulit bawang merah, pembuatan bokashi padat dengan sisa sayuran, serta pengaplikasian pupuk pada tanaman. Sebelum pelatihan, hanya 33% peserta yang memiliki keterampilan dasar dalam pengelolaan limbah, namun angka ini meningkat menjadi 86% setelah pelatihan. Peserta mampu mempraktikkan pembuatan pupuk secara mandiri dan memahami manfaat serta aplikasinya dalam mendukung pertumbuhan tanaman. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan keterampilan peserta secara signifikan dan tingginya minat untuk menerapkan teknik yang dipelajari dalam skala rumah tangga maupun komunitas. Kegiatan ini diharapkan dapat mendorong terciptanya pertanian berkelanjutan sekaligus mengurangi dampak negatif limbah organik terhadap lingkungan.