Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Penerapan Sistem Bisnis Digital Berbasis Website Untuk Ayam Geprek Mama Nurkholis; Andri Nofiar; Zulfikar; Belia Afifah; Indra Habibie; Fina Nasari; Antoni Pribadi; Muhammad Rukhshah
Journal Of Rural Community Development Vol. 2 No. 1 (2025): Volume 2 Nomor 1 : April 2025
Publisher : Jurusan Ilmu Sosial dan Ilmu Politik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/jrcd.v2i1.19

Abstract

Inovasi teknologi berperan penting dalam kesuksesan bisnis mikro. Penggunaan teknologi digital membantu meningkatkan daya saing dan efisiensi operasional usaha mikro. Usaha mikro, memiliki potensi besar dalam ekonomi khususnya dalam sektor kuliner yang sedang berkembang pesat. Meskipun demikian, usaha mikro masih menghadapi berbagai tantangan, termasuk keterbatasan sumber daya dan akses terhadap teknologi. Oleh karena itu, penerapan teknologi rekayasa logistik berbasis digital menjadi kunci untuk meningkatkan kinerja operasional dan daya saing. Banyak pelaku usaha mikro masih kesulitan dalam memanfaatkan teknologi karena keterbatasan pengetahuan dan infrastruktur. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan kapasitas pelaku usaha mikro, seperti Ayam Geprek Mama, melalui penggunaan teknologi rekayasa logistik berbasis digital. Strategi pemasaran tradisional saat ini perlu dikembangkan melalui penerapan teknologi guna meningkatkan efisiensi distribusi dan pelayanan kepada konsumen. Diharapkan, dengan adopsi teknologi digital, usaha mikro seperti Ayam Geprek Mama dapat tumbuh dan berkontribusi pada ekonomi mikro di Indonesia.