Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

PEMANTAUAN PRA PEMULIHAN EKOSISTEM TERUMBU KARANG DI PERAIRAN PULAU CILIK DAN PULAU SINTOK TAMAN NASIONAL KARIMUNJAWA Sulisyati, Rohmani; Syaifudin, Yusuf; Atmojo, Nugroho Dri; Mukmin, Muchammad; Rahman, Endang Abdur
BIOGENIC : Jurnal Ilmiah Biologi Vol 3 No 1 (2025): Jurnal BIOGENIC: Jurnal Ilmiah Biologi
Publisher : Program Studi Biologi UNARS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/biogenic.v3i1.6101

Abstract

Taman Nasional Karimunjawa merupakan gugusan 22 kepulauan yang terletak 60 mil laut sebelah utara Jawa Tengah dengan luas 111.625 Ha. Pemulihan ekosistem terumbu karang diperlukan sebagai upaya untuk menjaga dan memelihara ekosistem tetap seimbang dan dinamis. Tujuan pemantauan pra pemulihan adalah untuk melakukan verifikasi luasan ekosistem terumbu karang, mengetahui kondisi substrat dan kondisi alami pada area yang akan dilakukan pemulihan ekosistem. Pemantauan dilakukan pada lokasi sisi sebelah barat Pulau Cilik seluas 23,42 m2. Survey menggunakan metode transek sabuk di perairan Pulau Cilik dan berkembang menggunakan metode kuadran transek dan point intercept transect di perairan Pulau Sintok. Analisis data karang meliputi persentasi penutupan karang dan pengukuran indeks keanekaragaman, keseragaman dan dominansi. Berdasarkan hasil pemantauan lokasi survey di Perairan Pulau Cilik telah tertutup karang keras mencapai 73% (kriteria baik), tertutup Montipora 32%, Porites 20%, Acropora 11%, Echinopora 6%, dan DCA (dead coral algae) 26%. Nilai keanekaragaman 2,08 menunjukkan bahwa kelimpahan karang menengah sedang, kondisi komunitas labil dan tidak ada dominansi. Famili ikan kebanyakan Pomacentridae berukuran 5 – 10 cm. Karena telah terjadi suksesi alami, rencana pemulihan ekosistem kemudian dialihkan ke area terbuka di Pulau Sintok. Pengamatan untuk melihat bentuk pertumbuhan dan rekruitmen karang. Bentuk pertumbuhan berupa karang bercabang, encrusting, foliose, jamur, summassive dan massive. Total rekruitmen 45 individu kebanyakan Montipora dan Acropora. Pengambilan data ikan menggunakan metode time swimming, dapat dijumpai 15 famili ikan. Substrat berupa karang mati pada rataan terumbu dan area tubir berupa karang mati. Pemulihan dengan menggunakan jaring laba-laba (web spider) diperkirakan paling sesuai untuk digunakan di Pulau Sintok.
Mesin Insert PIN Dan Pellet Otomatis Berbasis PLC Syaifudin, Yusuf; Hendriko, Hendriko
Jurnal Indonesia Sosial Teknologi Vol. 4 No. 7 (2023): Jurnal Indonesia Sosial Teknologi
Publisher : Publikasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59141/jist.v4i7.649

Abstract

Revolusi Industri 4.0 telah membawa perubahan signifikan bagi industri manufaktur, termasuk PT Philips Batam. Perusahaan ini menggunakan teknologi canggih seperti mesin press otomatis untuk inlet pin dan pellet pada battery cover. Penelitian ini menggunakan metode eksperimental untuk mengevaluasi efisiensi dan akurasi mesin press otomatis. Data yang dikumpulkan meliputi waktu produksi, produk reject, dan tingkat keberhasilan produksi, yang kemudian dianalisis menggunakan metode statistik. Mesin press otomatis terdiri dari lima station, menempatan pin dan pellet dengan presisi pada battery cover. Produk diperiksa pada stasiun unloading, dengan produk yang tidak memenuhi syarat dipisahkan dari yang memenuhi syarat. Mesin insert pin dan pellet otomatis mampu menghasilkan satu siklus produksi dalam waktu 6 detik, sehingga dapat memproduksi sebanyak 1200 pcs selama satu jam. Mesin otomatis menunjukkan keandalan dan kestabilan dalam jangka waktu yang panjang. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan efisiensi produksi dan kualitas produk, serta memberikan wawasan untuk pengembangan dan peningkatan mesin press otomatis. Dengan memanfaatkan teknologi Industri 4.0, perusahaan dapat meningkatkan daya saing dan mencapai hasil produksi yang unggul.