Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Analisis Pola Sebaran dan Keterjangkauan Fasilitas Kesehatan Terhadap Pemukiman Dengan Analisis Buffering dan Near Neighbour Analysis di Kecamatan Pulo Gadung Rahmah, Ika Muti; Anggraeni, Febbry Nurul; Andita, Widhi Adriani Nur
Jurnal Sains Geografi Vol 1 No 1 (2023): JURNAL SAINS GEOGRAFI
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Hukum, Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21009/JSG.v1i1.08

Abstract

Pelayanan fasilitas kesehatan menjadi faktor penting dalam pembangunan kesehatan di Indonesia. Setiap wilayah di Indonesia berupaya untuk memberikan pelayanan kesehatan yang memadai, merata, dan berkualitas bagi masyarakat di wilayah tersebut. Provinsi DKI Jakarta sebagai kota metropolitan yang padat penduduk menjadi contoh bagi daerah-daerah di sekitarnya dalam halpelayanan kesehatan. Kecamatan Pulo Gadung, yang terletak di Kota Jakarta Timur menurut data BPS Jakarta Timur, Kecamatan Pulo Gadung mengalami lonjakan pertumbuhan penduduk dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Hal ini juga berimbas pada  penanganan pelayanan kesehatan bagi warganya yang mampu melayani kebutuhan kesehatan terhadap peningkatanderajat kesehatan masyarakat yang ada pada Kecamatan Pulo Gadung. Pengetahuan mengenai keterjangkauan dan sebaran fasilitas kesehatan menjadi penting diketahui untuk melihat pola keterjangkauan fasilitas kesehatan dan kaitannya terhadap pemukiman di wilayah tersebut. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode spasial dan deskriptif. Metode spasial yang digunakan menggunakan teknik analisis tetangga terdekat (Nearest Neighbour Analysis) dan teknik analisis buf ering. Metode deskriptif digunakan untuk menjelaskan hasil analisis spasial keterjangkauan fasilitas kesehatan. Hasil dari penelitian ini menunjukkan pola sebaran acak (random pattern). Setiap kelurahan yang berada di Kecamatan Pulo Gadung memiliki fasilitas pelayanan kesehatan meskipun tidak tersebar secaramerata.
Analisis Perubahan Lahan pada Wilayah Inti Ibu Kota Negara (IKN) di Kabupaten Penajam Paser Utara, Provinsi Kalimantan Timur Tahun 2019 dan Tahun 2023 Menggunakan Sistem Informasi Geografis (SIG) Andita, Widhi Adriani Nur; Rahmah, Ika Muti; Anggraeni, Febbry Nurul
Jurnal Sains Geografi Vol 1 No 1 (2023): JURNAL SAINS GEOGRAFI
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Hukum, Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21009/JSG.v1i1.09

Abstract

Jakarta yang telah menjadi ibu kota selama lebih dari 70 tahun, begitu pula Pulau Jawa dengan segala permasalahan yang ada seperti daerah rawan bencana dan meningkatnya kepadatan penduduk akibat migrasi mendesak supaya Ibu Kota Negara segera dipindahkan ke Kalimantan Timur setelah sekitar tiga tahun melakukan penelitian terhadap wilayah yang sesuai untuk wilayah IKN, sehingga memilih wilayah Kabupaten Penajam Paser Utara sebagai wilayah inti dan sebagian dari Kabupaten Kutai Kartanegara. Namun, pemindahan ibu kota negara bernama Nusantara itu akan berdampak buruk bagi lingkungan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana perubahan penggunaan lahan di kawasan inti IKN di Kabupaten Penajam Paser Utara dengan membandingkan penggunaan lahan tahun 2019 sebelum proyek IKN dan tahun 2023 di mana proyek ini beroperasi dari tahun 2022, dengan menghitung luas lahan menggunakan sistem informasi geografis melalui data spasial yang didapat menggunakan data citra Landsat 8 dan studi literatur sejenis sebagai acuan untuk analisis citra untuk penggunaan lahan di wilayah inti Ibu Kota Negara Nusantara. Hasil yang didapatkan dari analisis citra dan perhitungan luasan lahan adalah terdapat penurunan luasan hutan dan kebun sawit serta peningkatan luasan padang rumput yang mana lahan ini digunakan untuk pembangunan yang akan terus berlangsung hingga tahun 2045.
Analisis Spasial Kesesuaian Lahan Permukiman Kabupaten Badung Provinsi Bali Rahmah, Ika Muti; Sumadi, Ratu Lintang; Handayani, Eka Putri; Maritza, Ananda; Vieri, Christian; Setiawan, Cahyadi
Geodika: Jurnal Kajian Ilmu dan Pendidikan Geografi Vol 9 No 2 (2025): Mei 2025
Publisher : Universitas Hamzanwadi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29408/geodika.v9i2.29415

Abstract

Kabupaten Badung merupakan Kabupaten di Provinsi Bali yang mengalami pertumbuhan urbanisasi yang pesat. Pada tahun 2023, Kabupaten Badung memiliki jumlah penduduk sebanyak 530,23 ribu jiwa dengan mayoritas penduduk usia produktif. Karena masifnya pertumbuhan penduduk yang diakibatkan oleh urbanisasi, maka menyebabkan meningkatnya kebutuhan lahan. Kebutuhan lahan yang mengalami peningkatan adalah kebutuhan lahan untuk permukiman dan aktivitas perkotaan dengan luas wilayah 418,52 km2. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kesesuaian lahan permukiman di Kabupaten Badung dengan melibatkan beberapa faktor fisik wilayah dan Rencana Detail Tata Ruang (RDTR) Kabupaten Badung, Bali. Metode yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif dengan pembobotan skoring untuk menghasilkan peta kesesuaian lahan permukiman berdasarkan parameter fisik seperti jenis tanah, kemiringan lereng, curah hujan, gerakan tanah, dan kerawanan bencana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa lahan permukiman di Kabupaten Badung terbagi menjadi empat kelas kesesuaian yakni, Sangat Sesuai, Sesuai, Kurang Sesuai, dan Tidak Sesuai dengan tingkat kesesuaian lahan permukiman tertinggi adalah kelas Sesuai yang mempunyai luas 17985,267 Ha dengan presentase 45%.