Regina Arsa Sufintan
Unknown Affiliation

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Kasus Kekerasan pada Anak Di Kabupaten Kerinci Lovina Trilenshi; Regina Arsa Sufintan; Yosi Miskori; Yosi Lara Jenita
Menulis: Jurnal Penelitian Nusantara Vol. 1 No. 8 (2025): Menulis - Agustus
Publisher : PT. Padang Tekno Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59435/menulis.v1i8.535

Abstract

Keluarga merupakan lingkungan pertama dan utama dalam membentuk kepribadian serta perkembangan mental anak. Idealnya, keluarga menjadi tempat yang aman dan mendukung bagi tumbuh kembang anak. Namun, kenyataan menunjukkan bahwa kekerasan terhadap anak justru sering terjadi dalam lingkungan keluarga, di mana pelaku adalah orang-orang terdekat. Penelitian ini menggunakan metode studi pustaka (library research) dengan pendekatan deskriptif kualitatif, yang bertujuan untuk mengkaji bentuk-bentuk kekerasan terhadap anak, dampaknya, serta karakteristik kekerasan dalam keluarga. Data diperoleh dari buku, jurnal, dan laporan resmi lembaga seperti KPAI dan Polres Kerinci. Hasil kajian menunjukkan bahwa kekerasan terhadap anak meliputi kekerasan fisik, psikis, sosial, dan seksual, yang memiliki dampak jangka pendek maupun panjang terhadap kehidupan anak, termasuk trauma, gangguan emosional, hingga kecenderungan melakukan kekerasan di masa dewasa. Faktor pemicu kekerasan dalam keluarga antara lain penyalahgunaan kekuasaan, ketimpangan status, rendahnya pendidikan pengasuhan, serta lemahnya sistem perlindungan anak. Oleh karena itu, dibutuhkan sinergi antara keluarga, masyarakat, dan pemerintah dalam mewujudkan lingkungan yang aman dan mendukung bagi anak sebagai langkah menuju generasi emas Indonesia 2045.
Pengaruh Metode Bernyanyi Dengan Media Audiovisual Terhadap Hasil Belajar Membaca Siswa Kelas II SD 05 Pasar Muara Labuh Regina Arsa Sufintan; Ernawarnelis; Rosi Satria Ardi
Menulis: Jurnal Penelitian Nusantara Vol. 1 No. 9 (2025): Menulis - September
Publisher : PT. Padang Tekno Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59435/menulis.v1i9.643

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya hasil belajar membaca siswa kelas II SD Negeri 05 Pasar Muara Labuh, penyebabnya adalah metode pembelajaran yang kurang sesuai dengan materi. Solusinya adalah penggunaan metode bernyanyi dengan media audiovisual yang dapat menciptakan suasana belajar yang menyenangkan. Sehingga, tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh metode bernyanyi dengan media audiovisual terhadap hasil belajar membaca.Jenis penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif dengan desain Posttest Only Control Group Design. Sampel penelitian terdiri dari dua kelas, yaitu kelas eksperimen sejumlah 25 siswa yang diberi perlakuan dan kelas kontrol sejumlah 27 siswa yang tidak diberi perlakuan. Data diperoleh melalui hasil posttest dan dianalisis menggunakan statistik inferensial dengan bantuan program SPSS (Statistical Package for the Social Sciences). Hasil analisis deskriptif menunjukkan bahwa rata-rata nilai posttest kelas eksperimen adalah 81,92 dengan ketuntasan 76%, sedangkan kelas kontrol memperoleh rata-rata 68,14 dengan ketuntasan 48,1%. Hasil uji normalitas Shapiro-Wilk menunjukkan data berdistribusi normal (Sig. kelas eksperimen = 0,065 dan kelas kontrol = 0,087), serta uji homogenitas Levene’s Test menunjukkan data homogen (Sig. = 0,182). Selanjutnya, uji-t Independent Sample Test menunjukkan nilai signifikansi 0,011 < 0,05, yang berarti terdapat perbedaan yang signifikan antara hasil belajar kedua kelompok. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa metode bernyanyi dengan media audiovisual berpengaruh signifikan dalam meningkatkan hasil belajar membaca siswa kelas II sekolah dasar.