Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pemanfaatan aplikasi “family link” oleh orang tua untuk keselamatan anak di dunia maya Affini, Laily Nur; Sumardiyani, Listyaning; Nur'aini, Siti; Suryawati, Della Amilliya; Aulia, Reva Sevita
SELAPARANG: Jurnal Pengabdian Masyarakat Berkemajuan Vol 9, No 5 (2025): September (In Progress)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31764/jpmb.v9i5.33567

Abstract

Abstrak Penggunaan gawai di kalangan generasi muda sangat mengkhawatirkan karena rentan terpapar berbahaya seperti kekerasan, perjudian, pornografi, hingga perdagangan manusia. Kondisi ini terbukti nyata dengan kasus kehamilan remaja putri di tingkat SMP dan SMA di Ponorogo yang menunjukkan lemahnya pengawasan orang tua, dan penggunaan gawai anak-anak tanpa kendali orang tua. Program pengabdian kepada Masyarakat ini bertujuan untuk membantu orang tua dalam memantau dan mengawasi penggunaan gawai anak-anak mereka dengan memanfaatkan aplikasi Family Link. Kegiatan dilakukan melalui sosialisasi, pelatihan, dan pendampingan praktip penggunaan aplikasi bagi orang tua. Mitra dalam kegiatan ini adalah Pengurus Daerah Aisyiyah Muhammadiyah di Kota Semarang yang mengelola lembaga pendidikan di tingkat kelompok bermain, taman kanak-kanak, dan sekolah dasar. Kegiatan ini melibatkan orang tua dan guru sebanyak 131 peserta. Hasil kegiayan menunjukkan bahwa orang tua dapat lebih memahami cara kerja aplikasi Family Link dan mampu menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari untuk memantau situs yang dikunjungi anak, membatasi penggunaan gawi, serta melacak aktivitas mereka di luar rumah. Dengan demikian, kegiatan ini memberikan Langkah pencegahan terhadap paparan internet yang buruk serta mempekuat komunikasi antara orang tua dan anak dan meningkatkan peran keluarga dalam pengawasan anak. Kata kunci: aplikasi family link; internet safety; kontrol orang tua; pergaulan remaja Abstract The use of gadgets among the younger generation is increasingly concerning due to their vulnerability to harmful exposure such as violence, gambling, pornography, and even human trafficking. The proof of this issue was shown by cases of teenage pregnancy among junior and senior high school students in Ponorogo, which highlights the lack of parental supervision, and excessive use of children’s gadgets without proper parental supervision. This community service program was designed to help parents monitor and supervise their children’s gadget usage through an application called Family Link. The program was implemented through socialisation, training, and monitoring sessions while parents practiced using the application. This program was conducted in collaboration with the Regional Board of Aisyiyah in Semarang city, which manages educational institutions at the preschool, kindergarten, and elementary school levels. The program involved 131 participants, consisting of parents of teachers. The results show that parents gained a better understanding of how the Family Link application works and were able to apply it in daily life to monitor the websites visited by their children, limit screen time, and track their activities outside the home. Thus, this program provided a preventive measure against harmful internet exposure, strengthened parent-child communication, and enhanced the role of families in supervising chilren. Keywords: family link application; internet safety; parental control; teenager socializing.