Azizatur Rosyidah
Unknown Affiliation

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Model Evaluasi Kompetensi Spiritual Digital Peserta Didik Pada Pembelajaran Pendidikan Agama Islam di Era Industri 4.0 Azizatur Rosyidah; Dian Annisa; Abdul Bashith
TARLIM : JURNAL PENDIDIKAN AGAMA ISLAM Vol. 8 No. 2 (2025): Tarlim : Jurnal Pendidikan Agama Islam
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/tarlim.v8i2.3772

Abstract

Era digital membawa perubahan signifikan dalam berbagai aspek kehidupan, termasuk dalam sistem pendidikan. Pendidikan Agama Islam (PAI) menghadapi tantangan besar dalam membangun karakter spiritual peserta didik di tengah pesatnya perkembangan teknologi. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan model evaluasi kompetensi spiritual digital yang relevan dengan dinamika pembelajaran berbasis teknologi. Penelitian ini menggunakan studi pustaka dengan analisis deskriptif-analitik terhadap literatur terkait kompetensi spiritual, evaluasi pembelajaran, dan digitalisasi pendidikan Islam. Tujuannya merumuskan model evaluasi kompetensi spiritual digital serta mengidentifikasi celah penelitian sebelumnya, dengan sumber data dari literatur ilmiah yang kredibel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model evaluasi kompetensi spiritual digital harus mencakup aspek literasi digital Islami, etika digital Islami, serta penerapan nilai-nilai keislaman dalam aktivitas digital. Evaluasi yang diterapkan perlu bersifat autentik dan holistik, tidak hanya mengukur pemahaman teoretis peserta didik, tetapi juga bagaimana mereka menerapkan nilai-nilai spiritual dalam interaksi digital. Pengembangan model evaluasi ini diharapkan dapat memberikan kontribusi signifikan bagi pembelajaran PAI yang lebih adaptif terhadap era Revolusi Industri 4.0.
PERAN TEKNOLOGI DIGITAL DALAM REFORMASI PEMBELAJARAN PENDIDIKAN ISLAM DI ERA INDUSTRI 5.0 Azizatur Rosyidah; Sugeng Listyo Prabowo
An Najah (Jurnal Pendidikan Islam dan Sosial Keagamaan) Vol. 4 No. 6: November 2025
Publisher : Najah Bestari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perkembangan teknologi digital di era Society 5.0 telah membawa dampak signifikan dalam berbagai aspek kehidupan, termasuk dalam dunia pendidikan Islam. Tulisan ini bertujuan untuk mengkaji pemanfaatan teknologi digital, seperti media sosial, platform pembelajaran digital, dan aplikasi mobile, sebagai sarana reformasi dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI). Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan pendekatan studi kepustakaan (library research), mengandalkan sumber-sumber tertulis seperti buku, jurnal, artikel, dan publikasi ilmiah lainnya. Hasil kajian menunjukkan bahwa integrasi teknologi digital mampu menciptakan pembelajaran yang lebih inovatif, interaktif, dan relevan dengan kebutuhan peserta didik masa kini. Namun, terdapat pula tantangan yang perlu diantisipasi, seperti keterbatasan literasi digital, kesenjangan akses teknologi, serta potensi penyalahgunaan media. Oleh karena itu, pemanfaatan teknologi dalam pendidikan Islam harus dirancang secara bijak dan proporsional agar mampu memperkuat nilai-nilai spiritual dan moral dalam proses pembelajaran. Dengan pendekatan yang tepat, teknologi digital dapat menjadi jembatan penting dalam mewujudkan pendidikan Islam yang inklusif, adaptif, dan berdaya saing tinggi