Afida, Rintan Arikda Dwi
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Kepemimpinan Adaptif dalam Islam: Respons terhadap Perubahan dalam Masyarakat Multikultural Prayoga, Aden; Aimah, Siti; Afida, Rintan Arikda Dwi
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 1 (2025)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini mengkaji kepemimpinan adaptif dalam Islam sebagai respons terhadap perubahan sosial di masyarakat multikultural, dengan fokus pada penerapan nilai-nilai Islam untuk menciptakan harmoni sosial. Tujuan utama penelitian adalah untuk mengidentifikasi karakteristik kepemimpinan adaptif dalam Islam, memahami strategi pemimpin dalam membangun kepercayaan dan kolaborasi lintas kelompok, serta mengeksplorasi peran nilai-nilai Islam dalam mempengaruhi sikap dan perilaku pemimpin. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan studi kasus di komunitas multikultural. Teknik pengumpulan data meliputi wawancara mendalam dengan pemimpin komunitas dan tokoh lintas agama, observasi partisipatif pada kegiatan dialog antar agama, workshop sosial, dan kampanye toleransi, serta analisis dokumen terkait kebijakan dan program kerja komunitas. Data yang diperoleh dianalisis secara tematik untuk mengidentifikasi pola utama seperti keadilan, empati, kolaborasi, dan pemberdayaan kelompok marginal. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepemimpinan adaptif dalam Islam mengedepankan nilai-nilai keadilan, empati, dan kolaborasi untuk mengatasi tantangan keberagaman. Pemimpin Islam memanfaatkan dialog terbuka, mediasi konflik, dan kolaborasi lintas agama untuk menciptakan lingkungan inklusif, sementara nilai-nilai Islam seperti toleransi dan keadilan menjadi panduan utama dalam merumuskan kebijakan dan prakarsa. Penelitian ini memberikan kontribusi pada pemahaman kepemimpinan adaptif dalam konteks Islam sebagai model untuk mengelola keberagaman di masyarakat multikultural.