JSSH (Jurnal Sains Sosial dan Humaniora)
JSSH (Jurnal Sains Sosial dan Humaniora) Vol. 3 No. 1 Maret 2019

Strategi Berpikir Visual bagi Peserta Didik Gangguan Kecemasan Sosial untuk Mengembangkan Keterampilan Sosial

S Sriyanto (Universitas Muhammadiyah Purwokerto)
Yudha Febrianta (Unknown)
Pratik Hari Yuwono (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Aug 2019

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengembangkan keterampilan sosial peserta didik yang mengalami gangguan kecemasan sosial dengan menggunakan model pembelajaran strategi berpikir visual di sekolah dasar. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, dengan metode eksperimen yaitu serangkaian metode yang membandingkan kelompok eksperimen dengan kelompok kontrol. Pengumpulan data dilakukan melalui pretes, posttes, dan observasi terhadap di dua kelas yang berbeda. Teknik analisis data menggunakan SPSS dengan uji prasyarat Normalitas dan Homogenitas, untuk pengujian hipotesis menggunakan uji t. Berdasarkan analisis data dan pembahasan hasil penelitian yang telah dilakukan dapat diambil kesimpulan terdapat pengaruh Visual Thinking Strategies terhadap pengembangan Keterampilan Sosial bagi Peserta Didik Social Anxiety Disorder, berdasarkan hasil perhitungan SPSS diperoleh thitung = 2,659, jika dibandingkan dengan ttabel = 2,020, maka nilai thitung lebih besar dari ttabelĀ  atau 2,659 > 2,020. Dari hasil pengujian disimpulkan bahwa startegi berpikir visual (visual thinking startegies) dapat meningkatkan keterampilan social peserta didik yang mengalami gangguan kecemasan sosial.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

JSSH

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

JSSH (Jurnal Sains Sosial dan Humaniora) is a peer-reviewed and open access academic journal published by Scientific and Publishing Institute (Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan) Universitas Muhammadiyah Purwokerto. JSSH was published twice a year in March and September, the first time ...