Guru pendidikan jasmani atau pelatih harus memahami apa
yang dikerjakannya dan mengapa ia melakukannya, ia harus mengetahui dengan baik
azas-azas biomekanik. Biomekanika adalah ilmu yang membahas tentang pergerakan tubuh
manusia. Biomekanik memainkan peran penting dalam banyak
aspek usaha manusia, namun secara khusus biomekanik berhubungan dengan tiga
bidang utama: olahraga, aplikasi klinis dan ergonomi (biomekanik dalam
pekerjaan dan kehidupan sehari-hari).
Penerapan biomekanika dalam pendidikan jasmani di
sekolah, menuntut guru untuk berkualitas, sehingga akan semakin banyak siswa
yang tertarik mengikuti kegiatan-kegiatan olahraga diluar sekolah. Berkaitan
hal tersebut, maka harus ada proses indoktrinisasi trans-integrasi biomekanika
dalam pengembangan program studi pendidikan jasmani keitka mahasiswa masih kuliah
Copyrights © 2011