Masalah dalam penelitian ini adalah rendahnya hasil belajar siswa. Jenis penilitian adalah penelitian tindakan kelas. Model pembelajaran yang digunakan adalah Concept Sentence. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas X SMA Negeri 3 Padangsidimpuan yang terdiri dari 34 orang siswa. Sedangkan teknik dan alat pengumpul data yaitu tes dan observasi. Hasil penelitian dapat dilihat dari tes Hasil belajar siswa pada siklus I dengan nilai rata-rata 61,76%, pada siklus II menjadi 76,47% dengan peningkatan sebesar 14,71%. Kemudian aktivitas belajar biologi siswa meningkat, hal ini diperoleh dari persentase 60,25% siklus I, dan 75,25% pada siklus II. Sehingga peningkatan sebesar 15%.
Copyrights © 2020