Jurnal Filsafat
Vol 30, No 2 (2020)

Kritik Southern Theory Terhadap Hegemoni ‘Sosiologi Modern’ Amerika di Indonesia

Sutopo, Oki Rahadianto (Unknown)
Utomo, Hartmantyo Pradigto (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Aug 2020

Abstract

Artikel ini mengeksplorasi kritik terhadap ‘sosiologi modern’ Indonesia dengan menggunakan perspektif southern theory dari Raewyn Connell. Secara spesifik kritik termanifestasi melalui empat karakteristik tekstual antara lain the claim of universality, reading from the center, gesture of exclusion dan grand erasure. Selain itu kritik juga dilakukan terhadap karya-karya Soerjono Sukanto sebagai eksponen ‘sosiologi modern’ Indonesia. Artikel ini memiliki dua tujuan: sebagai titik masuk demokratisasi ilmu sosial Indonesia pasca Orde Baru dan membuka dialog teoretis tidak hanya antar negara-negara global selatan namun juga antara negara-negara global selatan dengan negara-negara global utara. Metode yang diterapkan adalah unthinking dari Gennaro Ascione melalui dua strategi, yaitu melacak dan menerapkan konteks historis serta melakukan disarticulating dengan non-logical aksioma dari teori sosiologi modern Indonesia. Terdapat dua temuan dari kritik southern theory terhadap sosiologi modern Indonesia. Pertama, hegemoni modernisasi Amerika menjadi faktor eksternal pembentukan sosiologi modern Indonesia sekaligus secara internal mengintervensi arah  produksi pengetahuan sosiologi pada masa Orde Baru. Kedua, hegemoni modernisasi Amerika melakukan pemaksaan basis ontologi, epistemologi, dan aksiologi pada Indonesia sebagai negara global selatan.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

wisdom

Publisher

Subject

Arts Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Jurnal Filsafat is a scientific journal that first published in 1990, as a forum for scientific communication, development of thinking and research in philosophy. Jurnal Filsafat is published twice a year, in February and August with p-ISSN: 0853-1870, and e-ISSN: 2528-6811 The Editorial Team of ...