Proceedings Education and Language International Conference
Vol 1, No 1 (2017): Proceedings of Education and Language International Conference

EKSISTENSI RUMAH TRADISIONAL “UMA LENGGE” SEBAGAI DESTINASI WISATA BUDAYA DI NUSA TENGGARA BARAT

Nurhafni Nurhafni (Universitas Mataram)



Article Info

Publish Date
07 Jun 2017

Abstract

 Rumah tradisional uma Lengge merupakan rumah peninggalan nenek moyang suku Mbojo yang berada di Bima, Nusa Tenggara Barat. Seiring dengan kemajuan zaman, uma Lengge tidak lagi dijadikan tempat tinggal, melainkan hanya digunakan untuk menyimpan hasil perkebunan. Dewasa ini uma Lengge juga telah menjadi salah satu destinasi wisata di Nusa Tenggara Barat. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Adapun sampel dalam penelitian ini dipilih rumah tradisional uma Lengge yang berada di Desa Maria kecamatan wawo. Hasil penelitian ini berupa deskriprif tentang bahan, bentuk, fungsi uma lengge ialah sebagai tempat tinggal dan menyimpan hasil perkebunan, melindungi dari binatang buas dan melindungi dari cuaca tropis, serta keterkaitannya dengan tata nilai-nilai sosial masyarakat Mbojo yaitu nilai gotong royong, musyawarah, tolong menolong dan silaturrahmi. Dengan ditemukan berbagai keunikan dari uma lengge, diharapkan dapat menarik perhatian masyarakat luas secara umum dan masyarakat Mbojo secara khusus untuk tetap menjaga keberadaan uma Lengge serta dapat dijadikan destinasi wisata budaya yang bisa lebih banyak  menarik wisatawan lokal maupun asing. Kata kunci: Mbojo, Rumah Tradisional, Uma Lengge

Copyrights © 2017