Eunoia : Jurnal Pendidikan Bahasa Indonesia
Vol 1, No 2 (2021): EUNOIA (Jurnal Pendidikan Bahasa Indonesia)

Meningkatkan Kemampuan Menulis Cerita Pendek Melalui "Mesin Daur Ulang" Cerita Rakyat Siswa SMA Negeri 2 Binjai

Fitriani Lubis (Universitas Negeri Medan)
Shalman Al Farisy Lubis (Universitas Negeri Medan)
M. Joharis Lubis (Universitas Negeri Medan)



Article Info

Publish Date
26 Nov 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan menulis cerita pendek melalui “Mesin Daur Ulang” cerita rakyat siswa SMA Negeri 2 Binjai. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Metode Eksperimen. Penulis melakukan pengamatan dengan menggunakan mata secara langsung dan menggunakan instrumen test, dan rekaman gambar. Strategi penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah strategi terpancang. Strategi terpancang ialah strategi yang digunakan peneliti dalam menyusun proposalnya sudah memilih dan menentukan variabel yang menjadi fokus utamanya sebelum memasuki lapangan studinya. Penulis mengumpulkan beberapa buku yang berkaitan dengan penelitian. Dari buku-buku tersebut penulis mendapatkan pengetahuan dan kemudian membandingkan isi satu sama lain untuk kemudian disimpulkan. Hasil penelitian ini adalah Mendaur ulang cerita rakyat dengan mengubah pengakhiran (ending) ceritanya dapat menggali kreativitas siswa dalam upaya meningkatkan kemampuannya menulis cerpen, Mendaur ulang cerita rakyat dengan mengubah alur cerita, atau plotnya dapat menggali kreativitas siswa dalam mengolah cerita, yang kemudian menjadi dasar kemampuan mereka menulis cerpen, diperoleh peningkatan hasil belajar yang signifikan dalam pembelajaran menulis cerpen siswa, terbukti dari pencapaian nilai yang jauh di atas standar kelulusan belajar minimal dan akan diperjelas lebih lengkap dalam laporan penelitian.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

eunoia

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Library & Information Science Social Sciences Other

Description

EUNOIA : Jurnal Pendidikan Bahasa Indonesia. Jurnal EUNOIA diterbitkan dua kali dalam setahun yaitu setiap bulan Juni dan Desember. Jurnal ini berisi hasil penelitian (lapangan ataupun studi pustka) kajian teoritis maupun kritis dengan ranah kajian sebagai berikut, yaitu: (1) pengembangan dan desain ...