COUNSENESIA Indonesian Journal of Guidance and Counseling
Vol 2 No 02 (2021): COUNSENESIA 2021

PENGARUH BIMBINGAN KELOMPOK MELALUI ZOOM MEETING DENGAN TEKNIK JOHARI WINDOW TERHADAP PENINGKATKAN PENERIMAAN DIRI SISWA

Afny Rumaysya Khulwah (Unknown)
Mugiarso, Heru (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Dec 2021

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh layanan bimbingan kelompok melalui zoom meeting dengan teknik johari window terhadap tingkat penerimaan diri siswa. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian eksperimen dengan desain one group pretest-posttest. Teknik pengambilan subjek penelitian yang digunakan adalah purposive sampling sejumlah 8 siswa. Alat pengumpul data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu skala penerimaan diri sebanyak 4 indikator dan 52 item. Validitas diuji menggunakan rumus product moment dan dengan koefesien reliabilitas 0,312. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskripstif dan analisis uji Wilcoxon. Berdasarkan hasil uji Wilcoxon (Z=-2.521, p?0,05) hal ini menunjukkan bahwa layanan bimbingan kelompok melalui zoom meeting dengan teknik johari window berpengaruh pada peningkatan penerimaan diri siswa.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

CIJGC

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Social Sciences Other

Description

Jurnal COUNSENESIA Indonesian Journal of Guidance and Counseling adalah jurnal yang diterbitkan oleh Program Studi Bimbingan Dan Konseling Universitas Tunas Pembangunan Surakarta yang berfokus pada penyebaran dan pengembangan bidang ilmu Bimbingan dan Konseling. Secara spesifik ruang lingkup ...