GEARBOX Jurnal Pendidikan Teknik Mesin
Vol. 2 No.2: Desember 2021

HUBUNGAN ANTARA FAKTOR FISIK KECELAKAAN KERJA PADA PRAKTEK KENDARAAN RINGAN DI SMK NEGERI 2 KOTAMOBAGU

Pandi Permana Putra Mokoagow Pandi Permana Putra Mokoagow (Pendidikan Teknik Mesin Universitas Negeri Manado)
Parsaoran Tamba (Universitas Negeri Manado)
Lenie Ratag (Universitas Negeri Manado)



Article Info

Publish Date
09 Jun 2022

Abstract

ARTIKEL HUBUNGAN ANTARA FAKTOR FISIK KECELAKAAN KERJA PADA PRAKTEK KENDARAAN RINGAN DI SMK NEGERI 2 KOTAMOBAGU Pandi Permana Putra Mokoagow / 17205039 S1 Program Studi Pendidikan Teknik Mesin Universitas Negeri Manado Fakultas Teknik Dibimbing Oleh Dr. I.P Tamba, S.Pd, ST, M.Kes Dra. Lenie Ratag, M.Pd ABSTRAK Penelitian ini bertujuan pada analisis penerapan Keselamatan dan Kesehatan Kerja di SMK Negeri 2 Kotamobagu. Tujuan umum penelitian ini adalah referensi bagi pembaca khusunya siswa untuk dapat menganalisis bagaimana penerapan keselamatan dan kesehatan kerja yang efektif di sekolah pada saat melakukan praktek. Adapun tujuan khusus pada penelitian ini yaitu untuk mengetahui penyebab kecelakaan yang sering terjadi pada siswa. Selain menerapkan prinsip-prinsip keselamatan, dan kesehatan kerja yang baik dan konsisten akan memberi keuntungan investasi dan produktifitas. Olehnya setiap perusahan atau industri yang berkembang di dunia ini selalu mengusahakan bagaimana pekerja saat melakukan pekerjaan agar tidak mengalami kecelakaan kerja. Sehingga setiap perusahaan ataupun indistri selalu menerapkan program-program keselamatan dan kesehatan kerja. Begitu juga dengan siswa SMK Negeri 2 Kotamobagu yang melakukan praktek kerja dibengkel banyak resiko yang dihadapi tentang kecelakaan kerja, olehnya bengkel kerja disekolah harus mengikuti pola-pola penerapan keselamatan dan kesehatan kerja yang baik. Dengan adanya suatu penerapan keselamatan dan kesehatan kerja di bengkel sekolah, dapat meminimalisir dari faktor-faktor yang menimbulkan kecelakaan kerja. Kata Kunci : Keselamatan dan Kesehatan Kerja Siswa SMK Negeri 2 Kotamobagu.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

gearbox

Publisher

Subject

Education Engineering Mechanical Engineering Other

Description

The scope of Jurnal Gearbox includes philosophy, learning models, learning methods, curriculum, learning, evaluation, management, and policies on vocational education. In addition, studies in global scope related to technical and vocational education and training areas which become the object of the ...