Kreatif: Jurnal Pemikiran Pendidikan Agama Islam
Vol 19 No 1 (2021): Januari

PENTINGNYA PROGRAM KECAKAPAN HIDUP (LIFE SKILLS) UNTUK PARA SANTRI DI PONDOK PESANTREN

Alquriyah, Yusroh (Unknown)
Ahmadi, Ahmadi (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Jan 2021

Abstract

Pendidikan didefinisikan sebagai kegiatan manusia yang bertujuan untukmemelihara kelangsungan hidup sebagai individu dan sebagai anggotamasyarakat berupa pewarisan pengetahuan, nilai, budaya, dan keterampilan darigenerasi ke generasi dalam rangka mempertahankan jati diri bangsa(peradaban). Agar peserta didik dapat menjalankan fungsinya sebagai manusiapembelajar sejati, diperlukan dukungan dari berbagai pihak seperti: lingkungan,masyarakat, pemerintah dan yang terpenting keluarga terutama orang tua.Pesantren merupakan salah satu rahim yang menginspirasi para pejuang yangbertanggung jawab penuh atas diri sendiri, tugas dan lingkungannya serta yangbertanggung jawab atas kelahiran dan membesarkan Indonesia baik secaravertikal maupun horizontal. Medan perang saat ini adalah berbagai permasalahanyang dihadapi masyarakat baik internal maupun eksternal. Pesantren merupakanmodal dan modul kehidupan sebagai solusi dari berbagai permasalahan yangdihadapi santri sebagai life skill. Semua warga negara harus menguasaikecakapan hidup untuk menghadapi tantangan perubahan hidup yang melibatkanberbagai kompetensi intens untuk memenuhi kebutuhan hidup. Dengankeunikannya, pesantren memiliki sejuta kesempatan untuk menempa santridengan berbagai keterampilan yang diwajibkan secara hukum denganmempelajari pembentukan karakter, berpikir kritis, bersosialisasi, dan jugamenginternalisasi keterampilan melalui metode pembiasaan.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

kreatif

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Environmental Science Other

Description

Kreatif : Jurnal Studi Pemikiran Pendidikan Agama Islam diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Agama Islam Fakultas Tarbiyah IAI Muhammadiyah Bima. Jurnal ini memuat kajian-kajian keislaman yang meliputi Studi Pemikiran pendidikan Agama Islam. Terbit dua kali setahun, yaitu bulan Januari dan ...