REDUPLIKASI: Jurnal Penelitian Pendidikan Bahasa Indonesia
Vol 1, No 1 (2021): (Juni 2021)

PENGARUH PENERAPAN PENDEKATAN KONTEKSTUAL DAN KREATIVITAS SISWA TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS PUISI DI SMP NEGERI 1 ATINGGOLA

Sardianah, Sardianah (Unknown)
Muslimin, Muslimin (Unknown)
Salam, Salam (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jun 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh gambaran yang jelas tentang pengaruh penerapan teknik menulis dan kreativitas terhadap hasil belajar menulis puisi pada siswa SMP Negeri 1 Atinggola. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen, dengan melibatkan dua variabel bebas, yaitu teknik konstruktivisme dan pemodelan; dan satu variabel yang dikendali (atribut) yaitu kreativitas siswa, yang dibagi atas kreativitas tinggi dan kreativitas rendah; serta satu variabel terikat yaitu hasil belajar menulis puisi. Desain penelitian yang digunakan adalah desain faktorial 2 x 2. Sementara, data penelitian diperoleh melalui tes unjuk kerja menulis puisi pada siswa yang menjadi sampel penelitian. Hasil penelitian ini menemukan: (1) secara keseluruhan hasil belajar menulis puisi bagi siswa yang belajar dengan teknik konstruktivisme maupun yang belajar dengan metode pemodelan memberikan perbedaan yang signifikan. Ini berati bahwa teknik konstruktivisme  memberikan pengaruh yang lebih besar terhadap hasil belajar menulis puisi jika dibandingkan dengan metode pemodelan; (2) bagi siswa yang mempunyai kreativitas tinggi, teknik konstruktivisme memberikan hasil belajar menulis puisi yang lebih besar jika dibandingkan dengan hasil belajar menulis puisi melalui metode pemodelan; (3) bagi siswa yang mempunyai kreativitas rendah, teknik konstruktivisme memberikan hasil belajar menulis puisi yang lebih kecil jika dibandingkan dengan hasil belajar menulis puisi melalui metode pemodelan; dan (4) terdapat interaksi antara teknik menulis dan kreativitas terhadap hasil belajar menulis puisi. Ini berarti bahwa teknik konstruktivisme lebih unggul daripada metode pemodelan bagi siswa yang mempunyai kreativitas tinggi, sedangkan bagi siswa yang mempunyai kreativitas rendah lebih cocok dengan metode pemodelan.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

Reduplikasi

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

REDUPLIKASI: Jurnal Penelitian Pendidikan Bahasa Indonesia menerbitkan hasil pemikiran dan hasil penelitian yang ditulis oleh pakar, pendidik, ilmuan, dan praktisi pendidikan pada bidang ilmu-ilmu Pengajaran Pendidikan Bahasa Indonesia, Linguistik, Sastra, Seni, dan Budaya. Terbit dengan open akses ...