Pembelajaran pada dasarnya tidak hanya mengembangkan aspek kognitif, tetapi ranah afektif juga penting dimiliki oleh peserta didik. Penelitian ini memiliki tujuan untuk memahami proses pembelajaran dengan menerapkan nilai kecerdasan beragama berbasis pendidikan surau. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan wawancara, observasi, dan studi dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kecerdasan beragama berbasis surau dalam proses pembelajaran akan membetuk karakter peserta didik. Jadi dapat dikatakan bahwa nilai –nilai dari kecerdasan beragama berbasis surau terintegrasi dengan nilai-nilai pendidikan karakter. Nilai kecerdasan beragama berbasis surau yang diterapkan dalam pembelajaran dilakukan melalui empat tahapan yaitu: pengenalan, penghayatan, pendalaman, dan pembiasaan. Selain itu dalam hasil penelitian ini ditemukan bahwa adanya korelasi ketika peserta didik memiliki kecerdasan beragama (Spiritual quotien) dalam kategori baik, maka kecerdasan intelektual (intelligence Quotient/IQ) dan kecerdasan emosional (emotional quotient/EQ) nya juga baik
Copyrights © 2022