Journal Of Communication Education
Vol 16, No 1 (2022): JOCE IP

PENGARUH STRUKTUR MODAL, PROFITABILITAS DAN KINERJA KEUANGAN TERHADAP NILAI PERUSAHAAN DENGAN UKURAN PERUSAHAAN SEBAGAI VARIABEL MODERASI PADA PERUSAHAAN FARMASI YANG TERDAFTAR DI BEI

Wulan Rahma Dewi (STIE INSAN PEMBANGUNAN)
Ahmad Yani (STIE INSAN PEMBANGUNAN)



Article Info

Publish Date
23 Feb 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Struktur Modal, Profitabilitas dan Kinerja Keuangan terhadap Nilai Perusahaan dengan Ukuran Perusahaan sebagai Variabel Moderasi pada perusahaan Farmasi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan farmasi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia, periode penelitian tahun 2016-2020 berjumlah 13 perusahaan. Sampel dipilih dengan menggunakan metode purposive sampling berjumlah 8 perusahaan. Data penelitian merupakan data sekunder bersifat kuantitatif yang diperoleh melalui situs BEI (www.idx.co.id). Pengujian hipotesis penelitian menggunakan analisis regresi linear berganda dengan alat bantu aplikasi SPSS (Stastical Product and Service Solutions) versi 23. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Struktur Modal, Profitabilitas dan Ukuran Perusahaan berpengaruh terhadap Nilai Perusahaan. Sedangkan Kinerja Keuangan tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Kata kunci: Struktur Modal, Profitabilitas, Kinerja Keuangan, Ukuran Perusahaan, Nilai Perusahaan

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

joce-ip

Publisher

Subject

Humanities Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences

Description

Journal Of Communication Eduation (JOCE IP) diterbitkan oleh LPPM Universitas Insan Pembangunan merupakan keilmuan bidang Komunikasi, Pendidikan, Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi . JOCE IP memuat tulisan-tulisan ilmiah mengenai hasil penelitian murni dan terapan di bidang Komunikasi, Pendidikan, ...