Jurnal Pengabdian Pelitabangsa
Vol. 2 No. 01 (2021): JURNAL ABDIMAS April 2021

SOSIALISASI INOVASI BERBASIS LINGKUNGAN TENTANG PRODUKSI ECO ENZYME DI DESA WANGUN HARJA KECAMATAN CIKARANG UTARA KABUPATEN BEKASI

Daspar Daspar (Universitas Pelita Bangsa)
Inna Nisawati Mardiani (Universitas Pelita Bangsa)
Novi Fitria Hermiati (Universitas Pelita Bangsa)
Rismawati Rismawati (Universitas Pelita Bangsa)
Nasrun Baldah (Universitas Pelita Bangsa)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2021

Abstract

Pengabdian masyarakat ini memfokuskan pada inonasi pemanfaatan limbah organik menjadi produk eco-enzyme, yang bertujuan menjadikan masyarakat Desa Wangun Harja semakin produktif dan peduli terhadap lingkungan. Dalam pengabdian masyarakat di Desa Wangun Harja Kecamatan Cikarang Utara ini ada 4 metode yang digunakan diantaranya adalah observasi, wawancara, pelatihan, dan penyuluhan. Pembuatan eco-enzyme dimuali dengan memasukkan 500 ml air ke dalam wadah plastik dan 50 gram gula serta sisa kulit buah atau sayur. Kemudian aduk perlahan isi wadah plastik yang sudah terisi dengan larutan air dan gula. Dengan adanya inovasi pemanfaatan limbah organik menjadi eco-enzyme ini diharapkan adanya kejasama yang lebih baik dalam penanganan sampah organik dan kebersihan lingkungan Desa Wangun Harja.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jabmas

Publisher

Subject

Religion Arts Humanities Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Energy Environmental Science Industrial & Manufacturing Engineering Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health Other

Description

Jurnal Pengabdian Pelitabangsa merupakan jurnal yang mempublikasikan hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat. Jurnal ini dikelola oleh Direktorat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (DPPM) Universitas Pelita Bangsa, Cikarang. Jurnal Pengabdian Pelitabangsa diterbitkan dalam rangka ...