Prosiding Conference on Research and Community Services
Vol 4, No 1 (2022): Fourth Prosiding Conference on Research and Community Services

EFEK PENERAPAN LEMBAR KERJA MAHASISWA BERBASIS PERTANYAAN “PITA” (PRODUKTIF, IMAJINATIF, TERBUKA, DAN ANALISIS) TERHADAP KEMANDIRIAN MAHASISWA

Riki Apriyandi Putra (Unknown)
Elya Febrita (Unknown)
Diah Anugrah Dipuja (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Sep 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat kemandirian mahasiswa melalui pemberian lembar kerja mahasiswa berbasis pertanyaan “PITA” (Produktif, Imajinatif, Terbuka, dan Analisis). Penelitian dilakukan di FKIP Universitas Riau (Program Studi PPKn dan Program Studi Biologi). Penelitian dilakukan pada matakuliah Ilmu Lingkungan dan Mitigasi Bencana, selama bulan Maret-April 2022. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif kuantitatif. Pengumpulan data menggunakan e-kuesioner (google form) dan pedoman wawancara. E-kuesioner (google form) yang digunakan melalui summative response scale, dengan menggunakan skala Likert yang dimodifikasi dengan 4 pilihan jawaban. Hasil penelitian menjelaskan bahwa penerapan LKM berbasis pertanyaan “PITA” (Produktif, Imajinatif, Terbuka, dan Analisis) berdampak pada peningkatan kemandirian mahasiswa pada matakuliah Ilmu Lingkungan dan Mitigasi Bencana sebesar 90% (prodi biologi) dan 87% (prodi PPKn). Indikator yang dominan berkembang adalah regulasi diri, sebesar 92% (prodi biologi) dan 90% (prodi PPKn). Peningkatan kemandirian mahasiswa disebabkan adanya panduan pertanyaan yang mampu menstimulus mahasiswa dalam belajar secara mandiri.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

CORCYS

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Mathematics Other

Description

CORCYS merupakan konferensi tahunan bersifat nasional yang diadakan oleh Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (P3M) STKIP PGRI Jombang yang bertujuan untuk mempublikasikan hasil penelitian dan pengabdian kepada masyarakat dalam bentuk prosiding. Fokus artikel hasil penelitian dan ...