KARYA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol 3 No 1 (2023): KARYA: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat

PELATIHAN PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN UNTUK GURU SMP IT SUMBAWA

Erma Suryani (Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Samawa)
Nurhairunnisah Nurhairunnisah (Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Samawa)
Ana Merdekawaty (Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Samawa)
Romi Aprianto (Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Samawa)
Musahrain Musahrain (Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Samawa)
Sri Nurul Walidain (Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Samawa)



Article Info

Publish Date
13 Jan 2023

Abstract

Media pembelajaran merupa perantara untuk menyampaikan suatu pesan yang sengaja didesain agar tujuan pembelajaran dapat tercapai. Penggunaan media pembelajaran sangat penting untuk diterapkan, agar pembelajaran tidak monoton dan menarik perhatian siswa. Namun, hampir semua guru di SMP IT kemampuan dalam membuat media pembelajaran masih minim sehingga berdampak pada kesulitan siswa dalam memahami pembelajaran. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk memberikan pelatihan pembuatan media pembelajaran tentunya meningkatkan kompetensi bagi guru-guru di SMP IT Sumbawa. Metode pelaksanaan pengabdian ini diawali dengan persiapan, pelaksanaan dan evaluasi. Hasil dari kegiatan pengabdian yang telah dilakukan menunjukkan bahwa guru SMP IT memiliki peningkatan pengetahuan dan kemampuan dalam mengembangkan media pembelajaran hal tersebut dilihat dari antusiasme peserta dalam mengikuti kegiatan pelatihan tersebut.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

KARYA_JPM

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Public Health

Description

KARYA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat ini merupakan wadah publikasi ilmiah di bidang pengabdian masyarakat yang dilakukan oleh dosen maupun kelompok masyarakat lainnya. Jurnal ini menerima artikel hasil pengabdian kepada masyarakat pada multidisiplin penerapan iptek baik yang berbentuk ...