Hasta Wiyata
Vol. 6 No. 1 (2023)

Penerapan Model Frayer dalam Pembelajaran Menulis Teks Deskripsi

Hardiana, Maulidia Tifani Alfin Nur (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Jan 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besarnya keefektifan model frayer dalam pembelajaran daring menulis teks deskripsi di kelas VII SMP Negeri 5 Bojonegoro. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif dengan menggunakan ancangan eksperimen. Adapun desain penelitiannya menggunakan pretest posttest control group design. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model frayer lebih efektif dibandingkan dengan model konvensional dalam pembelajaran menulis teks deskripsi siswa kelas VII SMP Negeri 5 Bojonegoro. Hal ini dibuktikan dari uji-t antara kelompok eksperimen dan kelompok kontrol diperoleh thitung sebesar 1,170 dan signifikan dengan thitung <ttabel (1,170<2,003). Dengan demikian hasil uji-t pada skor prates dan pascates menunjukkan perbedaan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

hastawiyata

Publisher

Subject

Arts Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

Hasta Wiyata adalah nama jurnal yang diterbitkan oleh program studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Brawijaya. Kedua istilah tersebut berasal dari bahasa Sanskerta, “hasta” berarti tangan dan “wiyata” berarti pengajaran. Jurnal ini bergerak dalam ...