Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi upaya salah satu perguruan tinggi Islam di Sulawesi Tenggara dalam membangun kesadaran antikorupsi di kalangan mahasiswa program studi Pendidikan Agama Islam (PAI) serta menggali persepsi mereka terhadap upaya kampus dalam meningkatkan pendidikan antikorupsi. Penelitian deskriptif kualitatif menggunakan dokumentasi dan wawancara yang dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa upaya program studi PAI dalam membangun kesadaran antikorupsi di kalangan mahasiswa telah dilaksanakan dan dalam tahap pengembangan. Upaya dosen pembina mata kuliah dalam membangun kesadaran antikorupsi dilakukan melalui active learning dan diskusi kelompok dengan mengangkat isu tentang antikorupsi yang sedang ramai diperbincangkan sehingga mahasiswa mampu menganalisis dan menemukan nilai-nilai perilaku antikorupsi yang dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Kata Kunci: Kesadaran antikorupsi, mahasiswa perguruan tinggi Islam, Pendidikan Agama Islam
Copyrights © 2022