Tujuan dari pelaksanaan penelitian ini adalah untuk mengetahui efek yang dihasilkan dari pelatihan box drill 5 repetisi 4 set terhadap jauhnya lompatan. Sampel penelitian berjumlah 18 orang yang terbagi atas kelompok kontrol dan kelompok perlakuan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelatihan box drill 5 repetisi 4 set memberikan efek pelatihan terhadap jauhnya lompatan dengan peningkatan 25,30 cm. Dari hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa pelatihan box drill 5 repetisi 4 set memberikan efek yang baik terhadap peningkatan jauhnya lompatan.
Copyrights © 2023