Journal of Early Childhood Education Studies
Vol 2 No 2 (2022): Desember

Penggunaan Media Kreasi Puzzle Tubol dalam Mengembangkan Kemampuan Kognitif Anak Usia Dini

Masrifah, Baiyyi Natul (Unknown)
Mahmud, Amir (Unknown)
AR, Zaini Tamin (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Dec 2022

Abstract

Media pembelajaran yang baik dapatmembantu penyerapan pembelajaran menjadi lebih optimal. Selaras dengan itu, pembelajaran yang baik dapat meningkatkan kemampuan kognitif anak. Kemampuan kognitif tersebut sangat penting dikuasai agar siswa mendapat pengetahuan dan nilai yang baik pada setiap pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perkembangan kognitif anak melalui penggunaan media kreasi puzzle tubol di PAUD Mutiara Ummi Candi Sidoarjo. Penelitian deskriptif kualitatif ini menemukan bahwa dengan menggunakan media kreasi puzzle tubol, tingkat dalam kemampuan kognitif siswa kelas A menujukkan hasil akhir yaitu BSB (berkembang sangat Baik). Namun, perlu digarisbawahi, sebelum menggunakan media ini, guru perlu menyiapkan langkah-langkah tutorialnya. Karena, setelah menggunakan media tersebut, guru harus memberi kesempatan kepada siswa untuk mengaplikasikannya.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

joeces

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Physics

Description

Studi Pendidikan Anak Usia Dini yang diterbitkan oleh Prodi PIAUD Sekolah Tinggi Agama Islam Yayasan Pendidikan Bakti Wanita Islam ( STAI YPBWI) Surabaya. Terbit dua kali dalam setahun: Juni dan Desember. Jurnal ini memuat tulisan hasil studi tentang Pendidikan Anak Usia Dini dengan perspektif ...