INSIGHT: Indonesian Journal of Social Studies and Humanities
Vol 2, No 2 (2022): INSIGHT: Indonesian Journal of Social Studies and Humanities

Problem Batin Perempuan dalam Novel Perempuan Yang Menangis Kepada Bulan Hitam Karya Dian Purnomo Perspektif Psikologi Feminis

Sadriah Sadriah (Universitas Negeri Makassar)
Juanda Juanda (Universitas Negeri Makassar)
Suarni Syam Saguni (Universitas Negeri Makassar)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2022

Abstract

Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan problem batin yang dialami tokoh utama perempuan yang terdapat dalam novel yang dijadikan sebagai sumber data yang dianalisis. Penelitian menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan mendeskripsikan data yang diperoleh berlandaskan pada teori yang digunakan. Hasil penelitian ini menunjukkan tiga uraian konflik batin yaitu rasa tidak berdaya, rasa perlawanan, rasa terisolasi yang menjadi problem batin yang dialami tokoh utama perempuan dalam novel Perempuan Yang Menangis Kepada Bulan Hitam akibat pendindasan budaya patriarki yang merendahkan seorang perempuan Sumba. Kebudayaan kawin culik yang menjadi jembatan seorang perempuan melakukan sebuah perlawanan untuk memberantas perlakuan yang menindas serta membuat perempuan merasa tidak berdaya dalam membebaskan dirinya sendiri. Perlawanan yang dilakukan tokoh utama perempuan dalam novel ini menjadi tombak pembuktian serta kekuatan bahwa perempuan mampu melakukan perlawanan ditengah-tengah ketidakberdayaan serta rasa terisolasi yang memenjarakan fisik dan jiwa perempuan.Kata Kunci: Problem Batin, Psikologi Feminis

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

insight

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences Other

Description

This Journal publishes research studies employing a variety of qualitative and/or quantitative methods and approaches in the field of Humanities and Social Studies. The journal covered by all topics in: Humanities Social studies Management Education, Teaching Learning And others (within the scope of ...