Majalah Ilmiah METHODA
Vol. 10 No. 2 (2020): Majalah Ilmiah METHODA

PERANCANGAN APLIKASI PENGOLAHAN GAJI PEGAWAI PADA DINAS KEHUTANAN PROVINSI SUMATERA UTARA

Winda Sari Sitanggang (Universitas Methodist Indonesia)
Mendarissan Aritonang (Universitas Methodist Indonesia)
Rimbun Siringoringo (Universitas Methodist Indonesia)
Marlyna Infryanty Hutapea (Universitas Methodist Indonesia)



Article Info

Publish Date
31 Aug 2020

Abstract

Sistem penggajian merupakan fungsi yang sangat penting untuk memberikan kompensasi kepada para pegawai berupa gaji sebagai kontribusi mereka kepada organisasi atau instansi yang rentan terhadap masalah. Pengolahan data penggajian pada instansi Dinas Kehutanan Provinsi Sumatera Utara masih manual, sederhana dan membutuhkan waktu yang lama dalam pengolahan datanya yaitu menggunakan sistem komputer sederhana menggunakan Microsoft Excel. Permasalahan yang terjadi pada Dinas Kehutanan Provinsi Sumatera Utara adalah kesulitan ketika perhitungan gaji, pembuatan rekapitulasi gaji, data pegawai dan absensi, sering terjadi duplikasi data, dan pembuatan laporan-laporan dengan format yang tidak standart. Perancangan Aplikasi Pengolahan Gaji Pegawai Pada Dinas Kehutanan Provinsi Sumatera Utara ini menggunakan aplikasi Visual Basic.Net, Microsoft Office Access dan Crystal Report. Hasil pembuatan penelitian menunjukkan bahwa aplikasi ini dapat memudahkan kinerja yang dilakukan oleh pihak instansi.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

methoda

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Majalah Ilmiah METHODA adalah jurnal ilmih yang dikelola oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Pada Masyarakat Universitas Methodist Indonesia yang menampung artikel ilmiah dari berbagai multi disiplin ilmu. Majala Ilmiah METHODA terbit 3 kali dalam setahun yakn pada bulan April, Agustus dan ...